Suara.com - Promo tentu saja menjadi magnet yang kuat bagi pelanggan. Hal itu terlebih bila promo yang ditawarkan cukup menguntungkan bagi pelanggan.
Namun, dalam menulis atau membaca promo, pihak penjual maupun pembeli harus cermat. Hal ini agar tak terjadi kesalahpahaman antar pelanggan.
Salah satunya adalah promo yang berlaku di sebuah minimarket ternama ini. Pelawak Ardit Erwandha menemukan promo produk mi instan yang sangat menarik baginya.
Foto dari pengumuman promo tersebut dia bagikan melalui akun TikTok @ArdhitErwanda. Di dalam foto itu, tampak mi instan goreng yang digabungkan dengan kecap terpajang di rak mini market.
Bagian yang menarik perhatian adalah tulisan promo "Beli 2 Gratis 1 Alfamart" yang dicetak dengan huruf kapital dan ukurannya cukup besar. Melihat promo ini, Ardit pun jadi senang karena bisa mendapatkan satu buah minimarket.
"Alhamdulillah jadi punya Alfamart," tulisnya dalam foto tersebut.
Namun saat dilihat lebih cermat, di bawah tulisan tersebut masih ada tulisan lain dengan ukuran lebih kecil. Jadi, kalimat yang tercantum sebenarnya adalah "beli 2 gratis 1 Alfamart air mineral PET 1500 ml."
Tulisan air mineral yang dicetak lebih kecil membuat pelanggan terkecoh. Faktanya bukan Alfamart yang akan didapatkan saat membeli 2 mi instan dan kecap, melainkan 1 air mineral merek Alfamart.
Foto ini menjadi ramai diperbincangkan publik. Beragam reaksi dilontarkan oleh warganet.
Baca Juga: Sering Makan Mi Instan, Wanita Ini Mengidap Tumor Payudara
"Wow, modal kecil untung besar," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya juga turut berkomentar. "Kalo beneran gini, Alhamdulillah kita kaya," ujar warganet ini.
"Tidak perlu punya ratusan juta atau pegang saham untuk perusahaan. Modal beli mi goreng sama kecap udah dapet Alfamart," tulis warganet lainnya.
Sementara itu, kurang dari 24 jam, cuitan ini sudah disukai sebanyak lebih dari 8 ribu kali di Twitter.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Apakah Boleh Menutupi Uban Pakai Cat Hitam? Ini 3 Rekomendasi Warna yang Diperbolehkan Nabi
-
5 Parfum Lokal yang Wanginya Elegan dan Tahan Lama, Harga Murah Kualitas Kelas Dunia
-
Sejarah dan Makna Isra Mi'raj: Perjalanan Luar Biasa Nabi Muhammad SAW Terima Perintah Salat 5 Waktu
-
Terpopuler: Link Download Gratis Ebook Broken Strings, Profil Menantu Tommy Soeharto Disorot
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah