Suara.com - Pertama kali memperkenalkan diri pada tahun 2019, Hangry dikenal dengan konsep cloud kitchen yang memproduksi berbagai brand makanan dan minuman, yaitu Moon Chicken by Hangry, San Gyu by Hangry, Dari Pada by Hangry, Nasi Ayam Bude Sari by Hangry, dan Ayam Koplo by Hangry. Dan sukses dengan konsep cloud kitchen, restoran dine-in pertamanya Hangry The Alley pun resmi dibuka pada Januari lalu.
Anda dapat menikmati kelima brand di atas langsung di restoran Hangry yang berlokasi di Puri Pesanggrahan No. 168F, Jakarta Barat. Mengusung konsep modern, ada dua area makan yang bisa Anda pilih di sini, indoor dan outdoor.
Menurut Rei, Head of Marketing of Hangry Indonesia, salah satu brand favorit di sini adalah Moon Chicken, ayam goreng ala Korea yang memilih beberapa pilihan rasa, yaitu manis, pedas, dan gurih.
"Yang sekarang cukup banyak dikenal orang adalah Moon Chicken. Ini lagi naik daun banget, dan paling banyak dipesan," kata Rei saat diwawancari Suara.com beberapa waktu lalu.
Suara.com berkesempatan mencicipi menu favorit ini, yaitu Hangry Moon Fried Chicken Original dan Korea Chicken Wings. Persis seperti dijelaskan oleh Rei, Moon Chicken ini memiliki keunikan pada tekstur yang crunchy dan sensasi rasa pada bumbu atau sausnya.
Untuk Korean Chicken Wings, ada 6 pilihan rasa yang bisa Anda pilih, yaitu Moon Original yang memiliki tekstur renyah dan bumbu rasa gurih, Big Bang yang memiliki rasa pedas, Gangjeong yang memiliki balutan saus rasa manis ala Korea, Smokey Comet dengan tekstur renyah dan bumbu pedas paprika, Honey Garlaxy yang memiliki paduan rasa manis madu dan gurihnya bawang putih serta Louisiana Star yang bertekstur renyah dan bercita rasa gurih.
Sedangkan untuk Moon Fried Chicken Original, Anda bisa memilih potongan ayam goreng yang lebih besar berupa paha atas, paha bawah, dada, dan sayap, dengan empat pilihan rasa, yaitu Moon Original, Honey Garlaxy, Big Bang, dan Gangjeong.
Selain ayam goreng ala Korea, Anda juga bisa mencicipi makanan lokal rumahan dari brand Nasi Ayam Bude Sari. Ada beberapa lauk lokal yang bisa kamu temui dari varian menu di brand ini, seperti tempe, tahu, ayam, kulit ayam, dan juga sambal rumahan. Menu lokal rumahan ini dihargai mulai dari Rp. 37.400.
Baca Juga: Mencicipi Minuman Signature Kopislashtea, Tempat Nongkrong Asik di Cipete
Dan bagi Anda yang suka makanan Jepang, ada San Gyu by Hangry yang memadukan citasa Jepang dan Indonesia dalam satu menu. Salah satu menu andalannya adalah daging sapi dan paduan sambal beserta kremesannya yang unik.
Salah satu yang Suara.com coba adalah Aburi Gyudon Reguler. Irisan daging tipis dipadu dengan nasi hangat, benar-benar cocok untuk mengisi perut Anda yang lapar di siang hari. Harganya Rp. 47.500 saja
Namun jika Anda lebih suka daging ayam, ada juga chicken katsu atau tori katsu donburi dengan rasa yang spesial karena menggunakan bagian paha ayam yang lebih juicy dan gurih.
Salah satu yang Suara.com coba adalah Chicken Curry Katsu Donburi. Potongan tebal daging ayam ini begitu lembut namun tetap crispy saat digigit. Menu ini dihargai Rp. 37.051 saja.
Beranjak pada menu minuman, brand Dari Pada by Hangry menawarkan beragam menu minuman kekinian mulai dari kopi, teh, cokelat, dan yakult. Yang paling disukai adalah kopi susu gula aren, matcha, dan thai tea. Harga yang dipatok mulai dari Rp 18.900 untuk varian kopi susu gula aren.
Tak sekadar menikmati makanan dan minuman, di sini Anda juga bisa menikmati beberapa sudut estetik yang instgaramble banget, yang akan membuat Anda tidak tahan untuk tidak berfoto-foto di sana. Salah satunya adalah lampu bertuliskan 'Hangry'.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Terpopuler: Warna Lipstik yang Cocok Buat 50 Tahun ke Atas hingga Sampo Penghitam Uban Paling Ampuh
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Lokal: Aman Dipakai Naik Gunung, Keren buat Nongkrong di Cafe
-
Saham Tidur dan Cerita di Baliknya: Pelajaran Investasi untuk Anak Muda
-
Bordir dan Upaya Daur Ulang Pakaian di Tengah Tren Fesyen Berkelanjutan
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!