Suara.com - TikTok menghadirkan banyak tren yang cukup diminati publik. Salah satunya adalah tren melakukan tes DNA Ancestry untuk mengetahui sejarah keluarga. Banyak pengguna TikTok yang menemukan fakta menarik saat melakukan tren ini.
Konten yang cukup viral adalah hasil tes DNA Ancestry dari pemilik akun TikTok @kingnabil69. Pria yang diketahui bernama Andy Nabil itu menemukan fakta yang sangat mengejutkan setelah melakukan tes DNA pada Desember 2020 lalu.
Melansir Mirror, tes DNA Andy menunjukkan bahwa pria tersebut memiliki 30 saudara di seluruh dunia. Andy jelas syok saat mengetahui fakta tersebut karena selama ini berstatus sebagai anak tunggal.
Andy juga tahu kalau ayahnya yang sekarang bukanlah ayah kandung. Ia dan sang ayah memiliki gen negara yang cukup berbeda. Di mana Andy lebih banyak darah Irlandia, sedangkan sang ayah dominan Prancis dan Inggris.
"Ayah saya mengatakan bahwa dia kebanyakan berdarah Prancis-Inggris, dan saya kayak, 'Ini aneh, saya bingung kenapa (keturunan) Irlandia lebih tinggi dari itu'," kata Andy dalam tayangan TikTok tersebut.
Andy kemudian mencari tahu di Google soal apa yang mungkin terjadi kepada dirinya. Dari penelusurannya, Andy mengetahui bahwa dirinya punya ayah pengganti dengan jumlah saudara kandung mencapai 30 orang.
"Setelah Google sebentar, saya menemukan ini, yang mana ayah donor sperma saya dan 15 saudara kandung yang saya tidak tahu, ternyata sedang berpesta di Mexico," lanjut Andy.
"Saya bangun dua hari lalu dan berpikir bahwa saya adalah anak tunggal dan sekarang saya tahu bahwa saya adalah anak tertua kedua dari 31 bersaudara," jelasnya lagi.
Video TikTok Andy kemudian viral hingga ditonton lebih dari 1 juta kali dengan jumlah likes mencapai 300 ribu. Setelah unggahannya ini menjadi perbincangan, Andy memutuskan untuk mencari saudara kandungnya.
Baca Juga: Urus Rumah Dapat Upah, Viral Wanita Dibayar Suaminya Nyaris Rp2,8 Miliar
Andy pun membagikan kompilasi video dari semua saudara kandungnya dalam konten yang diunggah pada Minggu (14/3/2021). Semua saudara Andy berasal dari berbagai negara, mulai dari Chicago, Columbia, hingga Washington DC.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Sunscreen Terbaik untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Atasi Garis Penuaan
- Sosok Profesor Kampus Singapura yang Sebut Pendidikan Gibran Cuma Setara Kelas 1 SMA
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
Pilihan
-
4 Rekomendasi HP Murah dengan MediaTek Dimensity 7300, Performa Gaming Ngebut Mulai dari 2 Jutaan
-
Tarif Transjakarta Naik Imbas Pemangkasan Dana Transfer Pemerintah Pusat?
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
Terkini
-
Lingkaran Hitam Membandel? Ini 5 Rekomendasi Eye Cream untuk Atasi Mata Panda
-
7 Hotel Mewah di Jakarta yang Sering Jadi Venue Pernikahan Artis, Lengkap dengan Biayanya
-
Link Live Streaming Pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin di RCTI+
-
Berapa Biaya Nikahan di Hotel The Langham seperti Amanda Manopo dan Kenny Austin?
-
Rahasia Kulit Glowing, 7 Skincare Garnier untuk Samarkan Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Arti Mimpi Potong Rambut Menurut Primbon dan Islam, Tanda Bahagia atau Malapetaka?
-
Dipakai Amanda Manopo, Berapa Harga Gaun Pernikahan Buatan Desainer Hian Tjen?
-
7 Perbedaan Minyak Kutus Kutus Ori vs Palsu, Sekilas Tampak Sama
-
Bake n Grind Beroperasi Sejak Kapan? Klaim Gluten Free Palsu, Owner Bakery Disorot Tajam
-
Profil Mertua Amanda Manopo, Punya Profesi Mentereng Kini Jadi Sorotan