Suara.com - Beberapa orang mungkin bisa tidur dengan pulas sampai sama sekali tidak terganggu dengan keadaan sekitar. Nah, kondisi ini kadang membuat orang tersebut menjadi sasaran empuk teman-teman yang jahil.
Seperti pria yang belakangan tengah viral di TikTok ini. Pria yang tidak diketahui namanya itu tetap tidur dengan pulas meski didandani oleh teman wanitanya menjadi pengantin Jawa.
Cerita menarik ini dibagikan oleh akun TikTok dengan nama @delva_eris23 pada 27 Februari lalu. Tapi, video tersebut masih menjadi bahasan hingga kini karena masuk FYP (For You Page) TikTok.
Menurut keterangan yang ditulis pemilik akun @delva_eris23, teman prianya sangat pulas hingga bisa disamakan dengan jenazah saat tidur. Alhasil ia pun beride untuk merias temannya itu.
"Ceritanya temenku ini ketiduran di kamarku, karena aku tau dia kalau tidur kayak jenazah. Mau ada suara atau gerakan apapun nggak bakal bangun," bunyi keterangan yang ditulis akun @delva_eris23.
"Daripada aku nganggur, akhirnya muncullah ideku untuk menyalurkan bakat yang terpendam. Taarraaaaa!! Pengantin Jawa ala banci Korea ready berangkat ke penghulu," lanjutnya.
Tidak tanggung-tanggung, dua wanita dalam video itu membuat riasan pengantin Jawa lengkap memakai paes. Alis teman prianya juga dibuat model alis menjangan yang biasa dipakai pengantin Jawa.
Video yang sudah ditonton lebih dari 800 ribu kali itu pun menarik perhatian warganet. Ratusan komentar diberikan oleh warganet yang takjub melihat aksi jahil pemilik akun @delva_eris23 kepada teman prianya.
"Wkwkkw anjir laaahhh," celetuk warganet.
Baca Juga: Disebut Netizen Simulasi Jadi Jin, Foto Bocah Duduk Dekat Tukang Sate Viral
"Alis menjangannya stay on wkwkwk," tutur yang lain.
"Pas bangun bengek (emoji tertawa)," lanjut seorang warganet.
"Waduuuuu kena usil tapi keren sihh," pungkas yang lain.
Tidak lama setelah membagikan bagian pertama, pemilik akun @delva_eris23 langsung mengunggah video lanjutannya. Pria yang didandani itu hanya bisa tertawa saat melihat keusilan teman-temannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Dari Melepas Penat Hingga Pemberdayaan UMKM: Inilah Kekuatan Sentra Kuliner!
-
4 Rekomendasi Krim Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Apa Saja Bisnis Putri Tanjung? Rumah Tangganya Dikabarkan Retak
-
Apa Saja Larangan untuk Wanita selama Masa Iddah? Azizah Salsha Diduga Mau Liburan ke Jepang
-
Fesyen Lokal Lawan Gempuran Barang Murah Impor: Bisakah Bertahan?
-
Taqy Malik Anak Siapa? Ramai soal Kasus Bangun Masjid di Tanah Sengketa
-
Transformasi Platform E-Commerce, Belanja Fashion Bakal Lebih Cepat, Mudah, dan Personal
-
Jadwal MotoGP Mandalika 2025, Simak Kejutan dan Dramanya!
-
Link Nonton Live MotoGP Mandalika 2025
-
5 Fakta Menarik Lauterbrunnen Swiss yang Indah, Lokasi El Rumi Lamar Syifa Hadju