Suara.com - Sebuah unggahan TikTok sedang menjadi perbincangan belakangan ini. Unggahan tersebut dibuat oleh akun @byulfa milik seorang MUA (Makeup Artist) yang diketahui bernama Ulfa pada Kamis (25/3/2021).
Ulfa membagikan momen mengejutkan saat pria berseragam mendadak naik pelaminan. Dari keterangan yang ditulis Ulfa di kolom caption, pria tersebut diduga adalah anggota Satpol PP.
"Expresi perias pas upacara adat tiba2 ada satpol PP naik pelaminan, kirain digrebek, ternyata satpol pp nya kondangan. Ya Kali pak pak :( kaget aku," begitu bunyi caption yang ditulis Ulfa.
Alasan Ulfa sangat terkejut saat pria berseragam itu naik ke pelaminan karena saat itu masih berlangsung prosesi adat pernikahan yang tidak seharusnya diganggu oleh tamu undangan.
Jadi, munculnya tamu undangan di momen tersebut bisa dibilang sebuah kesalahan. Tidak heran jika wajah Ulfa selaku perias dan pemimpin upacara adat hari itu sangat terkejut.
Video ini cukup menarik perhatian warganet hingga ditonton lebih dari 500 ribu kali dan muncul di FYP (For You Page) TikTok. Beragam komentar pun diberikan oleh warganet atas momen tersebut.
"Takut digusur acaranya ya mbak (emoji tertawa)," celetuk warganet.
"Kena mentalnya langsung. Sekarang nikahan kalo da satpol jadi parno. Sumpahhh," tutur yang lain.
"Anjir bengek gue liat ekspresi kakak yang di bawah (emoji tertawa)," ujar lainnya.
Baca Juga: Pengantin Pria Nangis Sesenggukan di Pelaminan, Wanita Ini Dipertanyakan
"Polosnya muka si mbak," pungkas yang lain.
Setelah unggahannya viral, Ulfa membuat klarifikasi pada Jumat (26/3/2021). Momen mengejutkan itu ternyata terjadi saat Ulfa sedang memimpin prosesi Panggih Pengantin adat Solo Putri.
Biasanya tim Ulfa sudah memastikan tidak ada tamu undangan yang masuk area pelaminan saat prosesi ini berlangsung. Namun, di hari itu ada kesalahan dan akhirnya terjadilah peristiwa viral tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
Busana Olahraga Modest: Tren yang Bikin Perempuan Makin Berani Bergerak
-
5 Rekomendasi Pelembap Sariayu untuk Ibu Rumah Tangga
-
5 Sepatu Lokal Carbon Plate Pesaing Nike dan Adidas, Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Rekomendasi Paket Wisata Banyuwangi: Open Trip Snorkeling atau Naik Gunung
-
3 Rekomendasi Sepatu Lari Hoka Terbaik Diskon 70 Persen di Foot Locker
-
7 Rekomendasi Tumbler Rosca yang Murah, Lucu dan Menggemaskan
-
5 Paket Open Trip Jogja untuk Liburan Akhir Tahun, Mulai Rp200 Ribuan
-
Karier PR Zaman Now: Bukan Hanya Pintar Bicara, tapi Melek Data
-
Kamu Termasuk? Ini 3 Zodiak Paling Beruntung di Minggu Pertama Desember 2025
-
5 Sepatu Lari dengan Fitur Waterproof Cocok untuk Musim Hujan