Suara.com - Setiap orang tentu punya cara berbeda untuk menunjukkan perhatian kepada pasangan. Meski begitu, warganet ini malah kesal saat melihat pria membawakan tas pacar.
Protes warganet tersebut dibagikan lewat akun Twitter @AREAJULID. Di sana, terlihat tangkap layar seorang warganet yang tak terima melihat pria membawakan tas tangan pacarnya.
"Sebelumnya gue minta maaf sama mas-mas yang gue jadikan riset. Gue nggak pernah pacaran sampai saat ini, jadi gue mau tanya," tulisnya di awal curhatan.
Warganet anonim ini lantas mengajukan beberapa pertanyaan seputar foto yang diunggahnya. Pada foto, tampak pria yang tengah membawakan tas tangan kecil milik pacar saat jalan-jalan di mall.
Awalnya, warganet ini bertanya mengapa perempuan suka meminta pacar membawakan tas. Ia pun tidak terima karena hal itu dirasa seperti menyuruh-nyuruh pacar.
Berikutnya, ia pun mempertanyakan sudut pandang laki-laki yang mau membawakan tas. Warganet ini bahkan berasumsi jika pria tersebut kurang tegas.
"Cowok kenapa demen banget bawa tas segede upil dengan tali ada jepitan rambut? Nggak bisakah tegas? Yank kamu bawa sendiri, ya kan cewek juga lenggang kangkung."
Lebih lanjut, warganet ini menulis jika dirinya tidak hendak mengatur. Namun, ia bertanya apakah perempuan merasa lebih keren jika tasnya dibawakan pacar.
"Udah sih itu aja, nggak maksud apa-apa, cuma pengen tahu isi otak cewek yang dari rumah sok stylish milih tas, dan sampai mall petantang-petenteng lenggang kangkung."
Baca Juga: Tak Punya Uang, Customer Rayu Driver Belikan Pesanan, Publik: Ngemis Online
"Dan apakah cowok juga merasa bangga dan proud? Ini gue nih bawain tas, uh bangga deh disuruh-suruh. Apakah begitu buat laki?" tanyanya di akhir curhatan.
Sejak dibagikan, tangkap layar itu lekas viral dan sudah disukai lebih dari 2,3 ribu kali. Namun, alih-alih mendapat dukungan, warganet ini malah balik dihujat.
Selain dirasa terlalu ikut campur, banyak yang menekankan bahwa setiap orang punya gaya pacaran berbeda. Ada pula yang menulis bahwa mungkin itu adalah cara si pria menunjukkan perhatian.
"Jujur kalau gue sih nge-mall bareng cowok, nggak pernah nyuruh cowok gue bawain tas. Kalau menurut gue juga sih itu kemauan cowoknya, dan karena gue cewek jadi nggak tahu alasan si cowok kayak gitu kenapa."
"Mungkin aja emang cowoknya yang inisiatif pengen bawain tas cewek, bagi sebagian orang bawain tas pacarnya itu adalah bentuk cinta," jawab komentar lain.
"Cie yang nggak pernah dimanja. Ya gimana ya, kadang dia nitip dompet, nitip kunci. Inisiatif dia sendiri aja pengen bawain. Nggak ada yang nyuruh."
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
Terkini
-
8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
-
Jejak Erupsi Gunung Semeru Sejak 1818, Letusan Terbaru Tahan 178 Pendaki di Ranu Kumbolo
-
4 Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 20 November 2025, Hoki Maksimal!
-
"Find Joy in the Slow": Filosofi Kopi Titik Koma yang Memikat di Panggung Internasional Bangkok
-
Macam-Macam Arti Warna dalam Mimpi Menurut Ahli, Mana yang Pernah Kamu Alami?
-
CPNS 2026 Kapan Dibuka? Ini Prediksi Jadwal, Alur Seleksi, dan Formasi untuk Lulusan SMA
-
Sejarah dan Makna Hari Anak Sedunia, Diperingati Setiap 20 November
-
'Meditasi Mata Air', Perempuan Wonosobo Tanam 1.000 Kopi untuk Kelestarian DAS Bodri
-
Kapan Hari Guru 2025? Ini Tanggal, Tema, dan Logo Resminya dari Kemendikdasmen
-
9 Rekomendasi Cushion untuk Kulit Sawo Matang, Hasil Flawless dan Tahan Lama