Suara.com - Seni menato tubuh biasanya identik dengan orang dewasa. Tak hanya itu, banyak yang masih sepakat jika tato tidak seharusnya dilakukan oleh anak di bawah umur.
Meski begitu, lain halnya dengan remaja pernaha Lilith Siow ini. Terlepas dari umurnya yang masih muda, Lilith malah dikenal sebagai salah satu seniman tato populer di Singapura.
Melansir Oddity Central, Lilith Siow kini berumur 13 tahun. Namun, ia sudah mencoba belajar membuat tato sejak usia muda.
Lilith pertama menjadi bahan pembicaraan setelah muncul di sebuah pameran bernama Culture Cartel Exhibition di Singapura pada 2019 lalu. Saat itu, Lilith menunjukkan kemampuannya membuat tato di bawah tekanan.
Lilith Siow sendiri adalah putri dari seniman tato terkenal di Singapura bernama Joseph Tan. Sang ayah sudah memiliki 20 tahun pengalaman di dunia menato.
Awalnya, Joseph Tan bertanya apakah putrinya tertarik mencoba membuat tato. Ketika Lilith mengiyakan, sang ayah mulai membawanya ke studio tato untuk belajar.
Ayah Lilith memiliki studio tato yang bernama Visual Orgasm Tattoo. Setiap akhir pekan dan liburan, Lilith akan mengamati ayahnya bekerja dan belajar trik membuat tato.
Dalam waktu 6 bulan saja, Lilith sudah siap membuat tato pertamanya. Ia pertama membuat tato di kulit salah satu teman ayahnya.
Lilith butuh waktu 90 menit untuk menyelesaikan tato pertama tersebut. Meski gugup, remaja 13 tahun ini berhasil membuat tato berbentuk karakter kartun.
Baca Juga: Diprotes Keras Ibunda, Begini Penampakan Tato Baru Justin Bieber
"Aku takut pada awalnya," ujar Lilith Siow. "Kau bisa menghapur gambar ketika kau membuat kesalahan, tapi begitu tato sudah digambar, itu (untuk) selamanya."
Kini, Lilith Siow sudah membuat lusinan tato dan dikenal sebagai salah satu seniman tato termuda.
Tidak hanya itu, sang ayah juga tidak keberatan Lilith menato tubuhnya ketika sudah merasa siap nanti.
Selain Lilith Siow, seorang remaja bernama Ezrah Dormon asal Panama City juga sempat menjadi pembicaraan pada tahun 2017 silam. Ezrah dikenal sebagai seniman tato termuda pada usia 12 tahun saja.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
5 Rekomendasi Bedak Make Over untuk Usia 40-an, Bantu Samarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Toko Baju Gamis Lebaran di Shopee yang Petite Friendly, Cocok Buat Wanita Pendek
-
Apa Perbedaan Mandi Wajib dan Mandi Junub? Ini Tata Caranya
-
Bukan Kekayaan, Ini 6 Hal yang Membuat Finlandia Jadi Negara Paling Bahagia di Dunia
-
Panduan Registrasi Akun SNPMB 2026, Lengkap dengan Link dan Jadwalnya
-
Begini Cara Skrining BPJS Kesehatan Online Pakai HP, Mudah dan Praktis!
-
Parfum Sandrinna Tahan Berapa Lama? Ini 3 Varian Aromanya
-
Gagal Login Akun ASN Digital gara-gara Lupa Password? Begini Cara Mengatasinya
-
7 Skincare Korea Mengandung Retinol untuk Usia 40 Tahun, Bikin Kulit Awet Muda
-
5 Pilihan Sepatu Skechers Tanpa Tali untuk Jalan Jauh, Harga Mulai Rp500 Ribu