Suara.com - Di bulan Ramadan, setiap sore kita dapat dengan mudah menemukan penjual makanan dan minuman takjil. Tapi, apa jadinya jika ada cowok ganteng jualan takjil di pinggir jalan?
Ya, beberapa waktu lalu viral video cowok ganteng jualan takjil di pinggir jalan.
Dari video yang diunggah akun TikTok @sporlap, tampak beberapa orang remaja laki-laki tengah berjualan menu takjil.
Sudah bisa ditebak, video cowok ganteng jualan takjil tersebut ramai mendapatkan berbagai tanggapan dari warganet khususnya kaum hawa.
Mereka menjajakan makanan dan minuman ringan dengan harga Rp 5000-an. Beberapa yang dijajakan termasuk es buah, ek koteng, es cincau, makanan ringan, dan berbagai gorengan.
Pengunggah postingan mengungkapkan bahwa cowok-cowok tersebut menjajakan takjil di sekitar Jalan Kapten Muslim, Medan, Sumatera Utara.
Tak sedikit warganet cewek yang mengaku terpesona dengan paras sang penjual. Namun mereka merasa bahwa membeli takjil di depan para cowok (apalagi dengan paras good looking) justru membuat insecure.
Beberapa warganet mengaku akan grogi terlebih dahulu mengingat yang jualan justru anak muda ganteng. Postingan video mengenai cowok-cowok yang menjajakan takjil ini berhasil viral setelah ditonton 1,8 juta kali dan memperoleh 170 ribu Like.
Namun pada postingan video lain, kita justru melihat beberapa cewek mampir membeli takjil yang dijajakan cowok tersebut. Video viral mengenai cogan yang menjual takjil di pinggir jalan itu memancing beragam komentar dari warganet.
Baca Juga: Curhat Pilu Wanita Tak Kunjung Hamil, Sering Diejek hingga Sempat Keguguran
"Malah malu mau beli yang jualan cowok-cowok mana masih muda (emoticon menangis)," tulis salah seorang waraganet.
"Belum beli udah tremor duluan nih tangan," kata warganet lain.
"Aku saranin yang dagang jangan ngumpul semua laki gitu. Cewek malu kalau datang ke gerombolan cowok..wkwkw," pendapat wargane lainnya.
"Demi apapun kalau beneran ada nggak gue beli. Ya kali kan gue beli, malu ngab. Mana cowok semua yang nunggu (emoticon menangis)," timpal warganet lain.
Bagaimana, kalian tertarik untuk membeli menu takjil di tempat cowok ganteng ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Condovilla, Pilihan Hunian Baru Anak Kota yang Nyaman dan Punya Nilai Lebih
-
5 Rekomendasi Sepatu dengan Bantalan Empuk, Cocok untuk Lansia Nyeri Lutut
-
Lansia Cocoknya Pakai Sepatu Apa? Cek Rekomendasi yang Empuk Anti Nyeri Sendi
-
5 Bedak Padat Mengandung SPF, Lindungi Wajah dari Bahaya Fatal Sinar UV
-
CPNS 2026 Dibuka Kapan? Simak Informasi Terkini dan Prediksi Jadwalnya.
-
5 Salep Pereda Nyeri Sendi di Apotek, Cocok untuk Lansia yang Sering Sakit Lutut
-
5 Rekomendasi Panci Presto Anti Lengket dan Hemat Gas, Harga Terjangkau
-
5 Bedak Translucent yang Bagus dan Murah untuk Mengunci Makeup dengan Sempurna
-
Urutan Skincare Pagi dan Malam untuk Flek Hitam Usia 50-an, Harga Murah Meriah
-
5 Sepatu Gunung Lokal yang Lebih Murah dari Salomon, Kualitas Tak Kalah Premium