Suara.com - Ketupat adalah contoh dari salah satu makanan yang wajib ada saat momen lebaran. Selain itu, ada juga menu pendamping ketupat lebaran yang perlu kalian coba.
Umumnya sebuah ketupat akan disajikan dengan opor ayam dan soto. Tetapi sebenarnya ada beberapa jenis menu yang juga cocok jika disajikan bersama ketupat saat lebaran. Berikut beberapa menu pendamping ketupat lebaran, mari simak.
Menu Pendamping Ketupat Lebaran
1. Opor Ayam
Opor ayam merupakan salah satu menu wajib yang harus ada saat lebaran, opor ayam cocok disajikan dengan ketupat maupun nasi. Opor ayam yang paling sering ditemui saat momen lebaran adalah opor ayam kuah kuning dan opor ayam putih, selain itu jangan lupa untuk menambahkan kering kentang dan sambal goreng sebagai pelengkap opor ayam.
Berikut adalah resep opor ayam:
- 1 ekor ayam kampung, potong-potong, cuci bersih
- 3 sdm minyak, untuk menumis
- 500 ml air
- 1 lt santan sedang dari 1 butir kelapa
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 2 batang serai, memarkan
- 1 ruas jari lengkuas
- 1/2 sdt gula pasir
- 1 sdt kaldu bubuk instan rasa ayam
Selain dengan bahan dasar di atas anda bisa membuat bumbu halusnya dengan bahan-bahan berikut:
- 10 butir bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 1 sdm merica
- 1 sdm ketumbar
- 2 sdt jintan
- 2 biji pala
- 1 ibu jari jahe
- 1 ibu jari kunyit
- 50gram kemiri
- Garam sesuai kebutuhan
2. Rendang
Makanan yang menggunakan daging sapi sebagai bahan dasar utama ini juga sangat cocok disajikan dengan ketupat, selain rendang sapi anda juga bisa menyajikan rendang ayam maupun rendang telur.
Baca Juga: Teknik Membuat Ketupat yang Bisa Anda Lakukan di Rumah
Berikut adalah bahan yang harus anda siapkan:
- 500 gr daging
- 1 batang serai geprek
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas lengkuas geprek
- 2 cm kayu manis
- 1 sdt gula merah
- 1 sdt kaldu sapi dan garam
- 1/2 sdt jintan bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- Jeruk nipis
- 500 ml santan dari 1/2 kelapa
Bahan bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt ketumbar
- 3 cabai merah besar (buang bijinya)
- 2 cm kunyit
- 3 cm jahe
Jenis makanan kelima yang cocok anda sajikan dengan ketupat adalah sambal goreng krecek, sambal goreng adalah sebuah makanan yang diolah dari kulit sapi. Untuk membuatnya anda bisa menyiapkan beberapa bahan berikut:
- 4 sdm minyak sayur
- 2 buah cabe merah besar, buang bijinya, iris tipis
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 3 lembar daun salam
- 5 buah tahu goreng segitiga, potong dua
- 100 g krecek goreng
- 50 g kacang tolo, rendam hingga mengembang
- 10 buah cabe rawit merah
- 500 ml santan segar
- 250 ml santan kental
Bumbu Halus:
- 5 buah cabe merah besar
- 5 buah cabe rawit merah
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 potong terasi
- 10 g gula merah
- 2 sdt garam
Tertarik untuk mencoba salah satu masakan di atas? Artikel di atas adalah ulasan yang membahas tentang menu pendamping ketupat lebaran. Semoga dengan adanya informasi ini dapat dijadikan referensi baru bagi anda yang ingin mencoba.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Sepatu Eiger untuk Hiking dan Aktivitas Harian dengan Material Breathable
-
Tak Sekadar Promo, Begini Strategi Ritel Dekat dengan Generasi Muda Lewat Digital
-
4 Rekomendasi Sepatu Lari 910 Senyaman Hoka Clifton untuk Long Run
-
6 Rekomendasi Sabun Mandi Pemutih Badan yang Aman dan Sudah BPOM, Bisa Dipakai Setiap Hari
-
Terpopuler: Warna Lipstik yang Cocok Buat 50 Tahun ke Atas hingga Sampo Penghitam Uban Paling Ampuh
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Lokal: Aman Dipakai Naik Gunung, Keren buat Nongkrong di Cafe
-
Saham Tidur dan Cerita di Baliknya: Pelajaran Investasi untuk Anak Muda
-
Bordir dan Upaya Daur Ulang Pakaian di Tengah Tren Fesyen Berkelanjutan
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?