Suara.com - Masih dalam suasana Lebaran, ternyata hidangan spesial Idul Fitri tak melulu rendang dan opor lho. Di Semarang ada sajian khas ini bernama Kupat Jembut.
Kendati namanya sedikit terdengar menggelikan, namun kenyataanya Kupat Jembut menjadi salah satu hidangan Lebaran yang harus ada, guna memeriahkan momen Syawalan.
Fakta tentang kuliner Kupat Jembut khas Kampung Jaten, Semarang, belum lama ini dibagikan oleh akun Instagram @infokejadiansemarang.
Sajian Kupat Jembut ini ialah ketupat dengan isian tauge atau kecambah, kelapa hingga lombok. Ketupat diisi penuh sampai isian di dalamnya terlihat dari luar.
Umumnya Kupat Jembut tersebut menjadi hidangan pendamping opor ayam atau sajian berkuah lainnya. Ada pula yang menyebutkan bahwa Kupat Jembut ini dihadirkan setelah 7 hari setelah perayaan Lebaran alias masih di bulan Syawal.
"Kupat istimiwir khas Semarang ini hanya muncul pada saat Idul Fitri untuk memeriahkan syawalan di Kampung Jaten Cilik. Diawali dengan pesta petasan sejak selepas salat subuh,"ungkap admin akun @infokejadiansemarang.
"Kemudian, anak-anak dari Kampung Jaten Cilik langsung keluar rumah dan berebut ketupa berisi sayuran ini. Tradisi bagi ketupat ini sudah ada sejak tahun 1950an, setelah warga asli Jaten Cilik kembali ke kampungnya pasca mengungsi akibat perang dunia,"imbuhnya.
Hingga kekinian, belum diketahui secara jelas asal usul disebutnya hidangan Kupat Jembut ini.
Beberapa orang meyakini, pemberian nama hidangan tersebut disebabkan oleh wujud ketupat yang diisi penuh dengan sayuran.
Baca Juga: PSIS Semarang Klaim Kaesang Antusias Soal Uji Coba dengan Persis Solo
Salah satu sayuran pada ketupat tersebut ialah tauge yang konon wujudnya mirip rambut kemaluan.
Agar tak terlalu vulgar, beberapa warga Kampung Jaten tak jarang menyebut hidangan ini dengan nama lain yakni Kupat Tauge.
Wah, jadi bagaimana? Anda tertarik untuk mencicipi Kupat Jembut khas Semarang ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Dari Melepas Penat Hingga Pemberdayaan UMKM: Inilah Kekuatan Sentra Kuliner!
-
4 Rekomendasi Krim Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Apa Saja Bisnis Putri Tanjung? Rumah Tangganya Dikabarkan Retak
-
Apa Saja Larangan untuk Wanita selama Masa Iddah? Azizah Salsha Diduga Mau Liburan ke Jepang
-
Fesyen Lokal Lawan Gempuran Barang Murah Impor: Bisakah Bertahan?
-
Taqy Malik Anak Siapa? Ramai soal Kasus Bangun Masjid di Tanah Sengketa
-
Transformasi Platform E-Commerce, Belanja Fashion Bakal Lebih Cepat, Mudah, dan Personal
-
Jadwal MotoGP Mandalika 2025, Simak Kejutan dan Dramanya!
-
Link Nonton Live MotoGP Mandalika 2025
-
5 Fakta Menarik Lauterbrunnen Swiss yang Indah, Lokasi El Rumi Lamar Syifa Hadju