Suara.com - Heboh sinetron di salah satu televisi swasta berjudul Suara Hati Istri, disebut warganet mengandung nilai yang menyimpang seperti perkawinan usia anak hingga pedofilia. Dalam sinetron tersebut, dikisahkan artis Lea Chiaracher (14) yang berperan sebagai Zahra, istri ketiga dari sosok lelaki berusia 39 tahun bernama Pak Tirta (Panji Saputra). Gara-gara itu, banyak warganet menuduh sosok Pak Tirta sebagai pedofil.
Hal ini semakin diperkuat dengan adanya adegan Pak Tirta mencium kening Zahra dan mendekati perutnya yang sedang hamil. Warganet menilai tindakan tersebut tidak pantas dilakukan kepada sosok artis yang belum genap berusia 15 tahun itu.
Tapi, apa sebenarnya pedofilia? Dan bagaimana sebenarnya ciri-ciri sosok pedofil?
Mengutip Thoughtco, pedofilia adalah gangguan kejiwaan di mana orang dewasa atau remaja yang lebih tua tertarik secara seksual kepada anak kecil.
Mengerikannya sosok pedofil bisa siapa saja, tua ataupun muda, kaya atau miskin, berpendidikan atau tidak, bahkan baik lelaki maupun perempuan. Meski jumlah laporan terbanyak pedofil merupakan lelaki, tapi ada juga laporan pedofil adalah seorang perempuan meski tidak banyak.
Berikut ini beberapa ciri-ciri pedofilia yang perlu diwaspadai:
- Sering terpesona dengan aktivitas anak-anak, bahkan kerap lebih suka aktivitas bersama anak-anak dibanding aktivitas bersama orang dewasa.
- Pedofil juga kerap memanggil anak dengan istilah tidak biasa, seperti malaikat cantik atau tampan, anak polos, anak harum surgawi, bidadari, hingga kata-kata yang tidak pantas dan terdengar berlebihan.
- Dalam hal hobi, pedofil juga kerap kekanak-kanakan, seperti mengoleksi mainan mahal populer, memelihara hewan atau reptil yang eksotis, atau mengoleksi dan membuat model pesawat dan mobilan.
- Sering kali memiliki ruangan atau lingkungan sekitarnya yang didekorasi khusus untuk menarik anak, sehingga akan lebih mudah membujuknya.
- Pedofil juga suka anak yang sudah mendekati masa pubertas, dan belum pernah mendapatkan pengalaman seksual, dan anak yang ingin tahu tentang seks.
- Sikapnya sangat berbeda, alih-alih mencoba menyelami kehidupan anak-anak, pedofil juga sering memperlakukan anak-anak seperti orang dewasa.
- Pedofil juga kerap dipekerjakan di posisi yang sehari-hari melakukan kontak langsung dengan anak-anak. Bahkan ia kerap rela menjadi relawan yang berhubungan dengan anak-anak.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Terpopuler: Link Gratis Buku Broken Strings Aurelie Moeremans hingga Tren Warna Baju Lebaran 2026
-
6 Merk Kaos Lokal Selevel Adidas-Uniqlo, Bahan Nyaman Rp 50 Ribuan Keren Buat Nongkrong
-
6 Shio Paling Beruntung pada 11 Januari 2026, Akhir Pekan Kebanjiran Rezeki
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis