Suara.com - Bunga Citra Lestari alias BCL mengumumkan bahwa dirinya dinyatakan positif terkena virus Covid-19. Informasi tersebut diketahui melalui akun instagram pribadinya @bclsinclair. Dalam akun instagramnya tersebut, BCL mengunggah 2 buah foto mengenakan masker berwarna pink, topi, dan juga jaket dengan dalaman tank top berwarna putih di sebuah rumah sakit.
"Saya baru saja mendapatkan hasil tes hari ini dan dinyatakan positif virus corona," tulis BCL dalam kolom caption dengan Bahasa Inggris, Selasa (15/6/2021).
Ia juga menyatakan bahwa dirinya saat ini tengah menjalani isolasi mandiri dan berharap bisa segera pulih dan beraktivitas seperti biasa.
"Saat ini saya dalam isolasi diri sekarang dan insyaAllah akan segera pulih sepenuhnya,” lanjutnya.
Wanita yang akrab dipanggil Unge ini pun mewanti-wanti seluruh masyarakat Indonesia untuk menjaga kesehatan masing-masing agar tidak terpapar virus tersebut.
"Aku mendorong semua orang untuk mengambil semua langkah agar tetap aman dan sehat. Tolong jaga diri kalian dan orang yang kalian cintai, bangun sistem imun kalian dan lakukan ini dengan serius, sampai jumpa," tulisnya.
Unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar dari para rekan artis dan warganet yang ramai-ramai mendoakan BCL agar cepat sembuh dan segera bisa beraktivitas kembali.
"Get well soon," @itsrossa910.
"Semangat Unge, dan semoga tetap fit dan lekas sembuh," @mrsayudewi.
Baca Juga: Positif Covid-19, Bunga Citra Lestari Ingatkan Pentingnya Prokes
"Bismillah aman, nggak ada symptoms yang gimana-gimana, cepet sembuh Nge," @vidialdiano.
"Cepet sembuh, hugs," @ywpiano.
"Get realy soon kak unge," @vaniaardelia_
"Get well soon," @nana_kara.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Terpopuler: Breaking News Pelatih Timnas Indonesia hingga Jokowi Melemah
-
Menu Sarapan Rendah Gula yang Cocok untuk Program Diet Harianmu: Praktis, Kenyang Lebih Lama
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan