Suara.com - Rumah mode Moschino kembali menyapa penggemar fesyen lewat koleksi terbaru yang tergabung dalam Moschino Resort 2022. Koleksi ini dirancang oleh desainer ternama, Jeremy Scott.
Seperti biasa, Jeremy Scott hadir dengan beragam karya penuh dengan imajinasi. Ia menghadirkan deretan busana dengan desain yang unik dan tidak biasa.
Melansir WWD, kali Jeremy menyuguhkan koleksi busana dengan desain yang nampak lezat karena sebagian besar bergambar atau bahkan berbentuk makanan.
Langkah tersebut dianggap sebagai usaha Moschino untuk mengikuti tren merek feseyn mewah yang belakangan ramai memasuki bisnis restoran.
Beberapa koleksi Jeremy Scott untuk Moschino Resort 2022 adalah rok mini bentuk burger, dress yang benar-benar berbentuk hotdog, tas bentuk burger dan kue, hingga setelan hoodie motif makanan.
Kepada Vogue, Jeremy Scott mengungkapkan rasa bahagianya bisa meluncurkan karya terbarunya untuk Moschino. Ia juga menyinggung soal gaya yang diusungnya kali ini.
"Ini terasa antusias, asli, murni. Ini mungkin sedikit naif. Ini pra-koleksi dan saya punya gaun hotdog," jelas Jeremy Scott antusias, melansir Vogue pada Kamis (1/7/2021).
Untuk menandai perilisan Moschino Resort 2022, Jeremy Scott membuat film pendek berdurasi sekitar 9 menit yang diunggah di kanal YouTube resmi Moschino pada 29 Juni 2021.
Jeremy menggandeng model sekaligus penyanyi, Karen Elson, sebagai bintang utama film pendek tersebut. Ia berperan sebagai pelayan restoran yang lelah dengan hiruk-pikuk restoran.
Baca Juga: Rumah Mode Maison Margiela Rilis Selop Unik, Bentuknya Mirip Banget Roti
Jeremy Scott sebenarnya sudah mengincar Karen Elson sejak perilisan koleksi Moschino terakhirnya, Jungle Red. Setelah lama ngobrol, Karen setuju untuk membintangi film pendek Moschino Resort 2022.
Film tersebut direkam di Universal Studio Los Angeles dengan melibatkan beberapa model yang semuanya bergaya dalam balutan koleksi terbaru Moschino.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Rekomendasi Minyak Kemiri untuk Alis agar Tebal dan Halus, Wajib Dicoba!
-
5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
-
Cara Unik Mahsuri Perkenalkan Saus Sachet di Konser Kerlap Kerlip Festival 2025
-
5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
-
Kapan 1 Ramadhan 2026 Tanggal Berapa? Cek Tanggal Pasti Versi Muhammadiyah dan Pemerintah
-
5 Sepatu Lari Under Armour di Bawah Rp1 Juta, Diskon Jadi Lebih Hemat
-
5 Rekomendasi Cat Rambut yang Tidak Merusak Rambut: Aman, Mulai Rp10 Ribuan
-
Review dan Harga Bonvie Kemiri, Andalan Dokter Tirta untuk Rambut Rontok
-
5 Inspirasi OOTD Rompi Lepas yang Stylish, Bikin Baju Lebaran 2026 Kamu Makin Kece
-
6 Moisturizer yang Bisa Dipakai Siang dan Malam: Praktis, Aman Tidak Mengiritasi