Suara.com - Setelah memilih venue pernikahan, masalah dekorasi juga perlu menjadi perhatian. Dengan adanya dekorasi pernikahan, suasana venue dapat terlihat lebih cantik hingga mewah.
Meski begitu, harga dekorasi pernikahan bisa mencapai jutaan rupiah. Salah satu contoh adalah hasil dekorasi yang diklaim bernilai Rp750 juta ini.
Lewat unggahan di media sosial TikTok, video proses dekorasi sebuah venue pernikahan menjadi viral. Video tersebut dibagikan akun @megarani_bm.
"Rp750 juta dekor doang? Pemborosan!!!" tulis deskripsi pada video tersebut.
Pada video, terlihat proses dekorasi pernikahan yang memakan waktu 2 hari 2 malam. Dekorasi mewah tersebut dikerjakan oleh 40 orang.
"Hujan deras hajar terus," tambah akun @megarani_bm pada caption video yang sudah ditonton hingga 1,9 juta kali tersebut.
Selain prosesnya yang viral, video venue pernikahan setelah selesai didekorasi juga menjadi sorotan.
Pada video berikutnya, terlihat bahwa area pernikahan outdoor tersebut sudah dipenuhi barisan bunga warna putih.
Tidak hanya itu, ada pula dekorasi berupa pohon hingga patung rusa untuk mempercantik suasana di venue pernikahan.
Baca Juga: Cantik Bak Putri, Pengantin Ini Keluarkan Uang Rp100 Juta demi Makeup dan Gaun
Meski begitu, akun @megarani_bm lantas menjelaskan bahwa harga dekorasi tersebut sebenarnya tidak mencapai Rp750 juta seperti disebutkan sebelumnya.
Sebaliknya, total harga dekorasi pernikahan hanya Rp75 juta saja. Namun, hasil dekorasi tetap bisa terlihat mewah layaknya dekorasi seharga Rp750 juta.
"Karena emang cuma Rp75 juta doang bun. Tetep dong, termurah di kelasnya," tambah pemilik akun menjelaskan.
Penampakan dekorasi seharga Rp75 juta itu sendiri kini viral ditonton 1,2 juta kali oleh para pengguna TikTok.
Melihat hasil dekorasi tersebut, tidak sedikit warganet yang turut memuji hingga ingin menerapkan dekorasi serupa saat menikah kelak.
"MasyaAllah sebagus ini. Mudah-mudahan ada rezeki biar terwujud dekor beginian."
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
5 Rekomendasi Lulur Lokal dengan Butiran Halus, Tidak Sakit di Kulit
-
Condovilla, Pilihan Hunian Baru Anak Kota yang Nyaman dan Punya Nilai Lebih
-
5 Rekomendasi Sepatu dengan Bantalan Empuk, Cocok untuk Lansia Nyeri Lutut
-
Lansia Cocoknya Pakai Sepatu Apa? Cek Rekomendasi yang Empuk Anti Nyeri Sendi
-
5 Bedak Padat Mengandung SPF, Lindungi Wajah dari Bahaya Fatal Sinar UV
-
CPNS 2026 Dibuka Kapan? Simak Informasi Terkini dan Prediksi Jadwalnya.
-
5 Salep Pereda Nyeri Sendi di Apotek, Cocok untuk Lansia yang Sering Sakit Lutut
-
5 Rekomendasi Panci Presto Anti Lengket dan Hemat Gas, Harga Terjangkau
-
5 Bedak Translucent yang Bagus dan Murah untuk Mengunci Makeup dengan Sempurna
-
Urutan Skincare Pagi dan Malam untuk Flek Hitam Usia 50-an, Harga Murah Meriah