Suara.com - Di berbagai negara, proses vaksinasi untuk Covid-19 kini tengah dilakukan. Belum lama ini, seorang ibu menjadi viral karena aksi kocaknya saat hendak melakukan vaksin.
Melansir World of Buzz, seorang aktris keturunan Malaysia-Thailand membagikan kisah unik ibunya. Aktris bernama Thian Siew Kim itu mengunggah foto sang ibu saat vaksin.
Lewat Facebook, Thian menulis jika ibunya diminta vaksin pada hari Jumat (16/7/2021) kemarin. Namun, sang ibu saat itu tengah mengecat rambut.
"Ibuku terburu-buru ingin vaksin meski sedang mengecat rambut di rumah. Apa alasanmu tidak mau mendapat vaksin sampai menit terakhir?" tulis Thian dalam unggahannya.
Menurut Thian, sang ibu sedang asyik mengecat rambut dengan warna merah di rumah. Namun, salah satu saudari Thian tiba-tiba menelepon dan mengabari bahwa giliran vaksin ibunya sudah tiba.
Meski belum sempat membilas cat rambut, ibu Thian langsung pergi ke pusat vaksinasi. Saat tahu hal tersebut, Thian sempat marah.
"Aku bertanya ke ibuku, apa yang sedang kau lakukan? Jangan datang kalau kau mengasih mengecat rambut! Kenapa kau tidak mencuci rambutmu dulu?" tanya Thian kepada ibunya.
Meski begitu, ibu Thian malah memberikan jawaban tak terduga. Menurut saudari Thian, mengecat rambut tidak ada hubungannya dengan vaksinasi.
"Aku bilang pada saudarimu aku sedang mengecat rambut, tapi dia bilang aku masih bisa divaksin. Menyuntikkan vaksin ke lenganku tidak ada hubungan dengan kepalaku. Dia bilang tidak apa-apa dan memintaku berganti baju, jadi aku di sini," jawab sang ibu.
Baca Juga: Penghapusan Isi Artikel Viral tentang Kisah Asmara Dua Sejoli
Saat itu, Thian marah karena tahu ibunya akan menjadi pusat perhatian di tempat vaksin. Benar saja, staf di pusat vaksinasi sempat mengira jika ibu Thian habis dipukul dan kepalanya berdarah.
Karena hal tersebut, Thian terpaksa menjelaskan kepada setiap staf medis yang ada. Banyak yang mengira jika Thian dan ibunya sedang mencari ambulans.
"Konsultan (medis) bertanya padaku untuk memastikan dia baik-baik saja dan tidak sakit, ibuku bahkan sempat dikira pembantu dan aku disangka sebagai majikan yang melakukan kekerasan padanya," tambah Thian.
Bukan hanya membuat curiga, ada pula staf medis yang malah meminta berfoto dengan ibu Thian. Momen kocak itu pun menjadi viral di media sosial.
Sejak dibagikan, unggahan Thian tersebut sudah dibagikan hingga 15 ribu kali dan menjadi viral di Facebook.
Tidak hanya itu, ada lebih dari 220 komentar pada unggahan tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Bahasa Inggris Naik Kelas Jadi Prestasi Akademik, Sertifikat Spelling Bee Bisa Jadi Tiket Beasiswa
-
Apakah Kamu Termasuk? Ini 6 Shio Paling Hoki Besok 11 Januari 2026
-
5 Sampo Non SLS untuk Rambut Rontok di Usia 40 Tahun
-
5 Body Wash Diskon Hingga 85 Persen di Bath & Body Works, Wangi Segar Seharian
-
5 Krim Malam Anti Aging untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Minyak Zaitun untuk Anti Aging Wajah, Bikin Kencang dan Hilangkan Kerutan
-
5 Rekomendasi Rosemary Oil untuk Atasi Kebotakan Dini, Cegah Rontok dan Lebatkan Rambut
-
5 Rekomendasi Sepatu untuk Orang Tua Penderita Plantar Fasciitis, Aman dari Nyeri Tumit
-
Baju Teal Blue Cocoknya Pakai Kerudung Warna Apa Saja? Ini 5 Rekomendasinya
-
Jadi Tren Baju Lebaran 2026, Teal Blue dan Ash Blue Cocok untuk Warna Kulit Apa?