Suara.com - Penyanyi Camila Cabello mengungkap responsnya setelah mendapat komentar body shaming. Unggahan penyanyi 24 tahun ini di TikTok sukses mencuri perhatian.
Melansir laman Page Six, Camila Cabello membagikan pesan inspirasi tersebut setelah berolahraga lari. Ia mengungkap bahwa ada orang yang membuatnya merasa tidak percaya diri dengan bentuk tubuh.
Menanggapi komentar berbau body shaming tersebut, Camila mengunggah video dirinya memakai atasan crop top dan celana olahraga. Penyanyi lagu Senorita ini juga tak ragu menunjukkan perutnya.
"I luv my body (aku cinta tubuhku)," tulis Camila Cabello pada unggahan TikTok miliknya di hari Jumat (16/7/2021) waktu setempat.
Pada videonya, Camila Cabello menjelaskan bahwa ia sama sekali tidak bermaksud menyembunyikan perutnya saat lari pagi.
"Aku berlari di taman, melakukan urusanku sendiri agar tetap bugar, mencoba agar tetap sehat," ceritanya. "Dan aku memakai crop top yang menunjukkan perutku."
Penyanyi 24 tahun ini sama sekali tidak malu menunjukkan perutnya yang sedang dalam kondisi buncit. Namun, rupanya ada yang memberi komentar body shaming kepada Camila Cabello.
"Dan aku tidak menyembunyikannya (perutku), karena aku berlari dan hidup seperti orang normal yang tidak menyembunyikannya sepanjang waktu," tambahnya.
"Tapi aku lalu mengingatkan diriku sendiri bahwa berperang dengan tubuhmu sudah tidak zaman lagi."
Baca Juga: Punya Bentuk Tubuh yang Indah, Berikut 5 Menu Makan Solar MAMAMOO Sehari-hari
Kekasih Shawn Mendes ini lantas menambahkan bahwa ia mencintai tubuhnya terlepas dari selulit atau perut buncit yang dimilikinya.
"Aku bersyukur atas tubuh ini karena mengizinkanku untuk bisa melakukan apa yang perlu kulakukan. Kita semua adalah perempuan nyata yang punya lekuk, selulit, stretch mark dan lemak. Dan kita harus menerimanya," tambah Camila Cabello.
Ini buukan pertama kalinya penyanyi 24 tahun tersebut membahas soal bentuk tubuh dan membagikan pesan positif kepada penggemar.
Melansir Yahoo! Lifestyle, Camila Cabello mengaku bahwa dirinya merasa kesal saat membaca artikel soal orang-orang yang melakukan body shaming kepadanya pada Agustus 2019 silam.
"Jujur saja hal pertama yang kurasakan adalah kehilangan percaya diri hanya dengan membayangkan bagaimana foto-fotoku terlihat. Tidak, selulitku! Oh, tidak, aku tidak mengempiskan perutku!"
"Tapi aku lalu sadar... tentu saja ada foto buruk, ada angle yang buruk, dan tubuhku tidak terbuat dari batu, atau otot saja."
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai
-
5 Sepatu Lari Terpopuler di Strava 2025: Desain Menarik, Ada Merek Lokal Murah
-
5 Rekomendasi Krim yang Efektif Samarkan Selulit, Kulit Auto Kencang dan Awet Muda
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
5 Pilihan Moisturizer Anti Aging Terbaik di Indomaret, Mulai Rp20 Ribuan
-
Dari Fun Run hingga Photo Spot, Minions Run Hadirkan Pengalaman Lari Seru di Jakarta
-
4 Krim Pagi untuk Bantu Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun, Harga Murah Mulai Rp20 Ribuan
-
Berapa Harga Buku Broken Strings Versi Cetak? Segera Rilis usai Ebook-nya Viral