Suara.com - Gordon Ramsay merupakan koki selebritis yang cukup terkenal di dunia. Pria kelahiran 1966 ini diketahui juga memiliki restoran dengan kualitas yang tak perlu diragukan.
Seorang pria Indonesia yang tinggal di Inggris membagikan pengalamannya saat berkunjung ke restoran milik Gordon Ramsay. Momen tersebut ia bagikan melalui akun TikTok @yuanathan.
Pria yang akrab disapa Onat ini datang ke Savoy Grill Gordon Ramsay yang berlokasi di London. Tak datang sendiri, Onat pergi bersama teman-teman untuk merayakan hari ulang tahunnya.
Savoy Grill Gordon Ramsay juga merupakan lokasi yang sama untuk syuting Studio Ramsay. Saat masuk, suasana restoran mewah ala bintang 5 langsung terasa.
Onat serta dua temannya memesan koktail Prince of Wales dan mereka pun bersulang. Sebagai hidangan pembuka, Onad memesan tiram Carlingford.
Tiram tersebut terlihat sangat segar dan disusun di atas piring berisi es batu. Teman Onan memesan steak tartar dan Arnold Bennet Souffle.
Untuk menu utama mereka memesan hidangan Devonshire Duck dan Beef Wellington. Hidangan bebek dan daging sapi yang mereka pesan itu pun memiliki tampilan yang sangat mewah.
Sebagai hidangan penutup, mereka memesan apple tarte Tatin. Untuk semua hidangan yang mereka bertiga pesan menghabiskan total sebanyak 343.85 Poundsterling atau sekitar Rp6,7 juta.
Pihak restoran juga rupanya menyiapkan kejutan untuk Onat yang tengah berulang tahun. Onat mendapatkan kue dengan ucapan selamat ulang tahun dari pihak restoran.
Baca Juga: Bukan Tas Branded, Ruben Onsu Kasih Kado Ultah Ini Buat Sarwendah
Video ini menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Gue nggak kaya, tapi sekelas Gordon Ramsay dan tempat semewah itu habisnya cuma 300an Poundsterling, menurut gue itu murah," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Nggak mahal sih karena yang dipesan banyak, apalagi itu di Inggris dan kelihatan mewah. Di Indonesia aja restoran yang mewah habisnya bisa jadi lebih," ujar warganet ini.
"Pengen banget bisa coba makan di restoran Gorodn Ramsay," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (1/9/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 300 ribu kali di TikTok.
Untuk melihat video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan