Suara.com - Dalam berjualan, ada saja rintangan yang harus dihadapi. Tak jarang rintangan tersebut dapat menyebabkan kerugian yang cukup besar.
Salah satu contohnya seperti video yang tengah viral di jagat maya. Akun TikTok @mamawilu membagikan video seorang pedagang bakso keliling yang tertimpa musibah.
Saat itu, pedagang bakso keliling ini hendak memarkirkan motornya. Motor tersebut dimodifikasi sedemikian rupa untuk berdagang.
Pada bagian belakang motor terdapat rombong berisi bakso lengkap dengan dandang berisi kuah panas. Ada pula kursi yang disiapkan untuk pelanggan yang menunggu pesanannya.
Saat ingin parkir, sayangnya pedagang ini diduga kehilangan keseimbangan. Ia berusaha menahan motornya, namun nahas, motor tersebut malah ambruk ke samping.
Tepat saat motor dan pedagang keliling itu jatuh, bakso yang ada di rombong pun ikut berhamburan. Kuah panas pun ikut tumpah.
Pedagang bakso keliling itu lantas langsung mengeluarkan diri dari motornya. Bakso-bakso terlihat berhamburan di jalan.
Orang di sekitarnya pun kemudian dengan sigap membantu pedagang bakso keliling yang merupakan seorang pria paruh baya. Hari itu, dagangannya habis namun dirinya rugi besar.
Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Viral Bocah Usil ke Penjual Bakso, Auto Dilempar Tutup Panci Gegara Lakukan Ini
"Ya Tuhan kasihan banget. Semoha sehat selalu ya pak, ditambahkan rezekinya," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Semoga Tuhan menggantikannya dengan lebih," ujar warganet ini.
"Musibah pasti akan selalu ada tapi entah kapan. Sabar ya pak, semoga Tuhan mudahkan rezeki bapak dan dilancarkan berjualannya. Aamiin," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Senin (13/9/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 10 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?