Suara.com - Acara Met Gala 2021 memang sudah digelar pada Senin (13/9/2021) kemarin. Walau begitu, banyak penampilan tamu undangan acara ini yang masih menjadi sorotan, salah satunya adalah penyanyi Lorde.
Lorde tampil berani dalam balutan busana, hiasan kepala, serta aksesoris dari label Bode bentukan desainer Emily Adams Bode. Dari semuanya, hiasan kepala penyanyi cantik ini yang paling disorot.
Belakangan muncul kabar bahwa hiasan kepala Lorde dinilai sangat mirip dengan aksesoris pengantin Indonesia. Hal itu mulai dibahas lantaran unggahan akun Instagram @diet_prada.
Lewat unggahan Instagram Story hari Kamis (16/9/2021), akun @diet_prada menyoroti kemiripan hiasan kepala pelantun hits "Royals" itu dengan mahkota pengantin Indonesia.
Akun Instagram yang diklaim paling ditakuti di industri mode dunia ini menyertakan tiga foto pengantin wanita Indonesia lengkap dengan hiasan kepala mereka, termasuk di antaranya siger dari adat Sunda.
"Sepintas mungkin hanya terlihat seperti pakaian yang terinspirasi dari Renaisans (Abad Pembaharuan)," bunyi keterangan akun @diet_prada, Kamis (16/9/2021).
"Tapi sebenarnya itu sangat mirip dengan hiasan kepala pernikahan yang dipakai di seluruh Asia Tenggara, terutama Indonesia. Dalam konteks dengan pakaian lainnya, ini berisiko disalahartikan," sambungnya.
Sejauh ini belum ada tanggapan dari laber Bode tentang unggahan akun Instagram @diet_prada. Namun melansir Daily Mail, hiasan kepala penyanyi asal New Zealand itu dituliskan terinspirasi dari kembang api.
Sedangkan dalam akun Instagram resminya, Bode menjelaskan bahwa penampilan Lorde adalah persatuan dari kenangan, pelestarian, kerajinan, dan sejarak era 1890-an.
Baca Juga: Kareena Kapoor Terkejut Lihat Gaya Misterius Kim Kardashian di Met Gala 2021
"Penampilannya menampilkan pesona, cabochon, payet, manik-manik kaca merkuri, dan uang receh dari tahun 1890 dan lain-lain. Kenangan, pelestarian, kerajinan, dan sejarah. Terima kasih," tulis label Bode di Instagram.
Sementara itu, akun @diet_prada dikenal sebagai momok bagi label mode mewah karena unggahannya. Akun ini kerap membongkar plagiarisme atau isu lain dari rumah mode mewah dunia.
Akun tersebut bahkan sudah diverifikasi dan memiliki lebih dari 2 juta pengikut. Dengan beberapa pengikutnya adalah Gigi Hadid, model Naomi Campbell, dan editor majalah mode dunia, Edward Enninful.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
4 Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 21 Januari 2026, Ada yang Kariernya Lancar!
-
5 Parfum Lokal Seharum Jo Malone, Beri Kesan Wangi Mewah Harganya Murah
-
Yulina Hastuti dan Cerita Perempuan Mengubah Industri Logistik
-
6 Pensil Alis Murah Mulai Rp13 Ribuan, Ramah Budget untuk Ibu Rumah Tangga!
-
Kemudahan di Tengah Kebutuhan Mendesak: Gaya Hidup Modern Butuh Solusi Finansial Fleksibel
-
Mudik Gratis Lebaran 2026 Indomaret, Begini Syarat dan Cara Daftarnya
-
Apa Beda Powder Foundation dengan Loose Powder? Ini 3 Produk Wardah yang Layak Dicoba
-
7 Sepatu Slip On Kembaran Skechers Go Walk, Nyaman Tanpa Tali Harga Rp100 Ribuan
-
5 Rekomendasi Tinted Moisturizer untuk Samarkan Flek Hitam dan Melasma
-
Terpopuler: Bahaya Pencet Jerawat di Segitiga Kematian Wajah, Daftar Kontroversi Bupati Sudewo