Suara.com - Brand scotch whisky Johnnie Walker baru saja membangun kolaborasi seni grafiti pertamanya di Indonesia. Kolaborasi ini dilakukan bersama Bernhard Suryaningrat (Hardthirteen), yang menghidupkan makna keep walking lewat karyanya.
"Ini menjadi tantangan karena ini pertama kalinya. Jadi pas pertama kali kolaborasi bareng brand dunia, saya mulai eksplorasi karya di botol ini. Itu kan sulit ya, jadi saya mesti satuin empat sisi," ungkap Bernhard dalam acara The Walkers Collaboration X Hardthirteen, Selasa (21/9/2021) kemarin.
Saat mengerjakan proyek tersebut, Bernhard mengaku sempat jatuh sakit. Namun berkat rasa semangat yang gigih, ia terus melanjutkan dan mencoba memberikan hasil terbaik.
"Saya mengerjakan ini sebenarnya pas lagi sakit. Waktu itu kerja sama ini udah beberapa bulan yang lalu. Ketika saya mengerjakan konsep ini, saya dalam keadaan sakit."
"Walaupun lagi sakit, saya terus lanjutin ini," ungkap Bernhard lebih lanjut.
Lewat konsep ilustrasi bergambar burung, ia menganalogikan karya tersebut sebagai perjalanan seorang manusia. Makna lain dari gambar tersebut adalah banyak orang yang tidak mau mengekspresikan sesuatu, sehingga memilih untuk tidak berani mencoba.
"Di sini saya gambar burung-burung sebagai manusia. Dan banyak manusia yang gak berani mencoba sesuatu, gak mau melakukan sesuatu. Jadi ya harusnya pede aja seperti burung ini yang terbang tinggi," ucapnya.
Gambar ini juga menggambarkan adanya rintangan dalam kehidupan. Sebab dari gambar tersebut, ada makna tersendiri yang ingin ia ceritakan, di mana perjalanan seseorang tidak selalu mulus. Karena itu, akan ada tantangan dan kesulitan dalam kehidupan.
"Jadi gak mungkin kita melakukan sesuatu itu mulus-mulus aja. Jadi ceritanya di sini kalian harus berani coba, semangat, dan tidak takut gagal," pungkasnya.
Baca Juga: Jembatan Kedungkandang Dihiasi Grafiti Pejabat, Publik Soroti Bentuknya
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan