Suara.com - Dalam beberapa tahun belakangan, sejumlah makanan dan produk dari Thailand digemari oleh banyak masyarakat Indonesia. Tapi, masih banyak masyarakat Indonesia yang kesulitan untuk bisa mendapatkannya.
Terlebih dalam situasi pandemi Covid-19 seperti sekarang ini, saat terjadi pembatasan peregerakan untuk mengurangi penularan virus corona. Tapi, bagi kamu pecinta produk segar dan populer Thailand bisa dibeli dan didapatkan secara online.
Berbagai macam produk segar dan populer Thailand, buah-buahan, makanan ringan, minuman, bahan makanan, mie instan, produk ibu dan anak, mode & gaya hidup, kesehatan & kecantikan serta makanan hewan, tersedia untuk dibeli di melalui situs daring Blibli.com.
Ini berkat kerjasama Departemen Promosi Perdagangan Internasional, Kementerian Perdagangan, Kerajaan Thailand melalui Kantor Atase Perdagangan Thailand, Jakarta dengan Blibli.com. Mereka menghadirkan “TOPTHAI Official Store” di bawah Thaitrade.com.
"Dengan menyelenggarakan acara ini, Kementerian Perdagangan Pemerintah Kerajaan Thailand bertujuan untuk mempromosikan hubungan erat antara Indonesia dan Thailand melalui dukungan ekonomi yang kuat ini, khususnya pada perdagangan atau produk dari Thailand ke Indonesia," jelas Ms Bhornbhat Punngok, Director Thai Trade Centre, Jakarta dalam keterangannya.
Ia mengatakan, bahwa acara ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan berbagai Produk Thailand yang lebih mudah dinikmati saat ini bagi pelanggan di Indonesia melalui toko daring.
"Sebagai mitra eksklusif, kami optimis kedua belah pihak akan tumbuh dan berkembang bersama dan berkontribusi dalam memupuk hubungan baik diplomatik antara Indonesia dan Thailand," ujar Bhornbhat Punngok menambahkan.
Seiring berkembangnya sistem informasi dan teknologi, Blibli.com menawarkan pilihan produk terbaik bagi konsumen sesuai dengan gaya hidup masyarakat saat ini, didukung dengan kemudahan yang ditawarkan melalui belanja daring.
Kini, pelanggan dapat menemukan kudapan favoritnya (Greenday, Bin Bin Rice Crackers), minuman (Cha Tra Mue, Lactasoy, kopi mezzo), atau bahkan sensasi buah Thailand (Frozen Durian, Fresh Tamarind, Kelengkeng sirup kaleng).
Baca Juga: Jualan di Gerobak, Iga Sapi Ini Punya Rasa Nikmat Bak di Restoran Mewah
"Bagi kalian yang suka memasak, kalian juga dapat menemukan bahan-bahan masakan Thailand untuk masakan – pasta Tom Yum Mae Pranom, pasta Kari Hijau Mae Supen, saus cabai manis Mae Ploy, Saus Pad Thai Madam Pum, pasta Nah Fah Thai Boat," ajak Bhornbhat Punngok.
Bagi penyuka gaya hidup dan kecantikan, juga dapat menemukan produk dandanan terbaru dari Thailand seperti produk Giffarine, Siam Mud Muk, dan Freya Nail.
Jangan lewatkan untuk menemukan nutrisi terbaik untuk hewan peliharaan kalian dari Me-O. Juga, untuk para ibu, dapat menemukan peralatan untuk menyusui dan membangun kembali tubuh anda dengan aksesori yang nyaman dari Mooimom, dan tentu saja masih banyak produk lainnya.
Meski Wabah Pandemi telah mengubah aktivitas sosial kita, namun Thai Trade Center, Jakarta dan Blibli memiliki komitmen yang kuat untuk menghadirkan produk-produk Thailand yang berstandar produksi sesuai dengan protokol kesehatan yang aman dari Covid-19.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Urutan Hair Care untuk Menghilangkan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau