Suara.com - Setelah resmi menikah, Jennifer Gates, putri sulung Bill Gates, dan sang suami, Nayel Nassar, tampak menggelar makan siang bersama pada hari Minggu waktu setempat di Al Fresco, peternakan bagian utara New York, Amerika Serikat bersama orang terdekatnya.
Dalam acara intim itu, perempuan berusia 25 tahun tersebut tampak menjadi tuan rumah, dengan menyambut para tamu yang datang ke properti peternakan mewahnya di North Salem.
Seperti dilansir Daily Mail, para tamu terlihat tiba dengan limusin sekitar pukul 10.30 dan mereka masuk ke dalam pada pukul 12.15, dan terlihat makan di meja panjang yang dipenuhi bunga di kediaman keluarga miliarder itu.
Adik perempuan Jennifer, Phoebe Gates, juga sempat mengunggah gambar di Instagram Story nya tentang momen spesial tersebut, yang menunjukkan dia sedang bersiap-siap menghadiri acara tersebut.
Perempuan berusia 19 tahun tersebut memposting gambar bersama dengan kerabat perempuannya yang mengenakan gaun serba putih, sambil menuliskan "Siap untuk pernikahan!!!."
Foto-foto Phoebe diposting pada hari yang sama ketika keluarganya berkumpul untuk makan siang pasca-pernikahan di Westchester County untuk merayakannya.
Seperti yang sudah diketahui, putri tertua salah satu pendiri Microsoft tersebut pada Jumat malam waktu setempat dikabarkan menikah dengan tunangannya, penunggang kuda asal Mesir, Nayel Nassar.
Mereka juga menghebohkan publik karena menikah secara Islam, di mana proses ijab qabul dilakukan di taman perkebunan keluarga seluas 142 hektar, di North Sale, New York.
Keesokan harinya, di hari Sabtu, pasangan ini menggelar upacara pernikahan secara sipil yang jauh lebih besar, yang dihadiri 300 tamu undangan.
Baca Juga: Viral Istri Nangis Saat Dibawakan Nasi Kotak oleh Sang Suami, Isinya Bikin Tercengang
Dalam foto-foto yang beredar, pengantin wanita tampak cantik mengenakan gaun indah yang didesain khusus oleh Vera Wang. Jennifer melangkah keluar dari rumahnya diapit oleh sembilan pengiring pengantin berpakaian hijau, yang semuanya tampak tersenyum dan tertawa saat mereka berpose untuk foto.
Salah satu pengiring pengantin terlihat mengangkat veil panjang Jennifer saat mereka berkumpul untuk berfoto dengan nuansa musim gugur di sekelilingnya.
Jennifer juga terlihat menggenggam buket bunga berwarna putih, dengam veil yang terangkat menutupi wajahnya. Rambut pirangnya ditata setengah ke atas dan ke bawah, ia juga mengenakan sepasang anting-anting untuk menonjolkan gaunnya.
Dia, bersama dengan orangtuanya, kemudian menuju ke seberang jalan di mana ratusan tamu mulai berkumpul sejak jam 3 sore untuk menyaksikan pasangan bahagia itu menikah.
Orangtuanya, Bill dan Melinda Gates, bersama-sama mengantar Jennifer yang menyusuri lorong pada upacara tersebut. Bill terlihat mengenakan setelan jas berwarna gelap, sedangkan Melinda mengenakan gaun ungu yang menjuntai.
Resepsi dimulai tak lama setelah itu, tepatnya pukul 4.00 sore. Untuk memeriahkan acara, tampak Jennifer dan ayahnya, Bill, menari diiringi lagu Elton John berjudul Can You Feel The Love Tonight.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
3 Lip Cream Oh My Glam dengan Shade Melimpah, Harga Murah Rp20 Ribuan
-
Jangan Panik! Ini 9 Daftar Susu Nestle di Indonesia yang Aman dari Isu Racun Cereulide
-
Deretan Mantan Aurelie Moeremans, Siapa Saja yang Jadi Tokoh Broken Strings?
-
5 Sunscreen Lokal No Whitecast dan Tidak Bikin Wajah Kusam, Mulai Rp30 Ribuan
-
13 Produk Susu Formula Nestle untuk Bayi yang Ditarik dari 49 Negara akibat Racun Cereulide
-
Kronologi Perpisahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti, Diwarnai Isu KDRT
-
Kisah Cinta DJ Patricia Schuldtz dan Darma Mangkuluhur Anak Tommy Soeharto
-
Sunscreen untuk Usia 40 Tahun SPF Berapa? Ini 7 Rekomendasinya
-
Roby Tremonti Anak Siapa? Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
5 Serum Lokal yang Lebih Murah dari Estee Lauder, Anti Aging untuk Usia 50 Tahun