Suara.com - Hari pernikahan merupakan saat yang ditunggu-tunggu oleh pasangan. Namun, pernikahan pasangan asal India ini terancam karena bencana banjir dan tanah longsor.
Melansir Daily Star, pasangan dari Kerala, India tersebut sempat tak bisa pergi ke venue pernikahan karena terkena banjir.
Meski begitu, hal ini tak membuat pasangan bernama Akash dan Aishwarya tersebut menyerah. Sebaliknya, mereka punya cara unik untuk menuju lokasi pernikahan.
Video Akash dan Aishwarya yang tengah menuju lokasi pernikahan menjadi viral setelah dibagikan di Twitter.
Agar tak terkena banjir, pasangan ini meminjam panci raksasa dari kuil setempat. Menurut keduanya, panci tersebut adalah satu-satunya opsi yang bisa mereka temukan.
"Jadi pasangan ini dari distrik Alappuzha di Kerala memakai panci raksasa untuk menyebrangi banjir menuju venue pernikahan," tulis akun @Shilpa1308 yang membagikan video tersebut.
"Meskipun venue pernikahan terkena banjir, mereka tetap bisa menikah tanpa melewatkan waktu muhurtham (waktu baik untuk menikah yang sudah ditentukan)."
Pada video, pasangan ini terlihat memakai baju pengantin tradisional dan duduk di dalam panci aluminium.
Sementara, dua orang pria tampak mendorong panci tersebut dan seorang fotografer sibuk mengabadikan momen yang ada.
Baca Juga: Viral Curhatan Dokter Terima Pasien yang Mau Melahirkan, Ternyata Bocah Usia 12 Tahun
Pasangan ini dikabarkan tiba dengan selamat di kuil Thalavady. Keduanya lantas melakukan upacara pernikahan tradisional dan saling bertukar karangan bunga.
"Ini telah menjadi pernikahan yang tidak pernah kami bayangkan," ujar pengantin wanita kepada Asianet.
Menurut media lokal, pasangan pengantin ini sama-sama bekerja sebagai tenaga medis di rumah sakit di Chengannur.
Terlepas dari banjir dan tanah longsor yang menewaskan 27 orang, keduanya sepakat untuk tidak menunda pernikahan mereka.
Video pengantin naik panci raksasa ke venue pernikahan ini tentu saja langsung menjadi viral di media sosial. Video tak biasa ini juga langsung panen komentar warganet.
"Aku berharap yang terbaik untuk pernikahan bahagia... pasti sangat berat untuk mereka setelah merencanakan semuanya dan memimpikan pernikahan."
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
5 Lipstik Wardah yang Warnanya Pas untuk Tone Kulit Indonesia
-
Kapan Waktu Terbaik untuk Minum Kopi? Ini Jawaban Ilmiahnya Menurut Penelitian
-
5 Sepatu Lari Lokal Terbaik Selevel Saucony, Mulai Rp100 Ribuan
-
Waspada Gejala Superflu di Indonesia, Benarkah Lebih Berbahaya dari COVID-19?
-
5 Toner Mawar untuk Menyegarkan dan Menyeimbangkan pH Kulit, Mulai Rp16 Ribuan
-
5 Shampo yang Bagus Buat Rambut Rontok Usia di Atas 40 Tahun, Mulai Rp40 Ribuan
-
Alternatif 7 Parfum Mirip Dior Sauvage: Wangi Maskulin, Harga Jauh Lebih Murah
-
Shio Apa yang Paling Hoki Hari Ini 7 Januari 2026? Cek Daftar Lengkapnya
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 40 Tahun dengan Bantalan Empuk yang Nyaman
-
Cara dan Syarat Daftar BPJS Kesehatan untuk Pasien Cuci Darah