Suara.com - Mie ayam merupakan salah satu kuliner Indonesia yang disukai banyak orang. Bisa dibilang, mi ayam adalah makanan sejuta umat. Penjual mie ayam juga mudah ditemukan di mana-mana. Kalau kamu ingin membuatnya di rumah, yuk simak berikut ini resep mie ayam yang lengkap dan dijamin lezat!
Seperti diketahui, mie ayam berisi mie kuning, kaldu, potongan daging ayam, sawi, saus dan kecap. Namun, kini sudah banyak varian mie ayam, seperti mie ayam ceker, mie ayam sayap, mie ayam keripik pangsit, mie ayam goreng, mie ayam bakso, dan lainnya.
Cita rasanya yang gurih, menjadikan mie ayam cocok dinikmati kapan saja. Nah, buat kamu yang ingin makan mie ayam tapi malas keluar rumah, mending buat sendiri di rumah, yuk!
Resep Mie Ayam
Bagi yang ingin membuat mie ayam sendiri di rumah, berikut ini resep mie ayam anti gagal yang dilansir dari kanal YouTube AZA KITCHEN.
Bahan Minyak Ayam
Untuk membuat mie ayam super sedap, pastikan untuk menyediakan bahan-bahannya terlebih dahulu. Adapun bahan-bahan yang perlu dipersiapkan, yaitu:
- 300 ml minyak sayur
- 75 gram lemak ayam/ kulit
- 4 siung bawang putih utuh gepre
- 4 siung bawang merah iris
- 3 cm jahe
- 1 batang serai
- 1 sdm ketumbar utuh
Bahan Tumis Ayam
Selain menyediakan bahan minyak ayam, kamu juga perlu menyediakan bahan tumis ayam. Adapun bahan-bahan untuk tumis ayam, yakni:
Baca Juga: Resep Cumi Saus Padang Lezat dan Praktis, Racikan Bumbunya Serbaguna Banget
- 1kg ayam
- 300 gr ceker
Bumbu halus
- 6 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 2 cm kunyit dan 3 btr kemiri
Bumbu tambahan
- 2 lbr daun salam
- 4 cm jahe
- 2 btg serai, lengkuas
- 100 gr gula merah
- garam merica kaldu bubuk
- minyak wijen, saus tiram, kecap asin
Bahan kuah
- 900 ml air
- jahe 3 cm
- 4 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- daun bawang
- gula, garam, merica, kaldu bubuk
Cara Membuat Minyak Ayam
- Panaskan minyak goreng, lalu goreng lemak kulit ayam, bawang putih, irisan bawang merah, jahe, ketumbar utuh, dan serai. Goreng semuanya menggunakan api kecil sampai kering.
- Setelah kering, angkat bahan-bahan tersebut menggunakan saringan, lalu minyak bekas menggoreng tersebut di letakan dalam mangkok.
Cara Membuat Bumbu Ayam
- Haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit, kemiri, jahe, lengkuas, daun jeruk, daun salam, menggunakan ulegan
- Jika sudah halus, goreng bumbu halus tersebut hingga harum. Lalu, masukan jahe, lengkuas, serai, salam, daun jaruk, aduk sampai mengeluarkan aroma harum.
- Tambahkan air dan aduk hingga bumbu tercampur rata. Masak hingga mendidih.
- Jika sudah mendidih, masukan daging ayam dan tulangnya. Masukannya juga ceker yang sudah digoreng. Masak hingga matang.
- Tambahkan lagi air, gula merah, saus tiram, minyak wijen, salty soy sauce, merica, garam, dan kaldu bubuk. Lalu aduk dan masak hingga kuahnya mengental dan menyusut.
Cara Membuah Kuah Mie Ayam
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
Terkini
-
Menjaga Warisan Leluhur, Rahasia Ketangguhan Masyarakat Adat Jingitiu di Tanah Sabu
-
Apakah Retinol Boleh Dipakai Setiap Hari? Ini 5 Rekomendasi Merek Paling Aman
-
5 Rekomendasi Cushion Terbaik untuk Kulit Berminyak, Mulai Rp50 Ribuan
-
Urutan Skincare Malam dengan Retinol yang Benar, agar Manfaatnya Optimal
-
6 Moisturizer Pencerah Wajah Kusam di Indomaret, Harga di Bawah Rp50 Ribu
-
5 Shio Berisiko Ciong di 2026, Mendekati Imlek: Waspada Energi Tahun Kuda Api!
-
5 PP Ramadan 2026 di TikTok yang Menarik, Lengkap Cara Buatnya
-
Mahsuri Saus Sachet, Bikin Hidangan Buka dan Sahur Lebih Praktis
-
Kulit Kencang Tanpa Bedah? Bongkar Cara Kerja Morpheus8 Brust untuk Dagu hingga Paha!
-
5 Rekomendasi Running Shoes Lokal Terbaik untuk Semua Kebutuhan Lari