Suara.com - Apakah kulkas kamu tidak lagi mendinginkan atau mengawetkan makanan yang disimpan? DIlansir dari laman Mr. Aplliance, Selasa (26/10/2021), berikut ini panduan untuk mengetahui penyebab kulkas tidak dingin dan cara untuk memperbaikinya.
Penyebab Kulkas Tidak Dingin
Terkadang tidak ada yang terlihat rusak dari kulkas di rumah. Coba perhatikan beberapa hal berikut ini yang mungkin menjadi penyebab kulkas tidak dingin.
1. Kulkas Tidak Dicolokkan
Mungkin hal ini terdengar konyol, namun sebagian besar orang dengan cepat mengambil kesimpulan bahwa kulkas mereka mengalami kerusakan sebelum memeriksa apakah listrik mengalir ke kulkas mereka. Jangan terburu-buru dan pastikan kulkas dicolokkan listrik dengan baik!
2. Thermostat Telah Dimatikan
Hal ini mungkin tampak seperti tak masuk akal, namun percayalah. Periksa termostat pada kulkas kamu dan lihat apakah sudah diatur ke suhu yang sesuai. Thermostat untuk freezer atau kulkas bersebelahan dan biasanya terletak di belakang. Sementara unit di atas lebih cenderung memiliki termostat di bawah lemari es.
3. Pintu Kulkas Tidak Menutup dengan Benar
Periksa kembali pintu dan gaskets. Apakah lampu di kulkas menyala dan mati saat kamu menutup pintu kulkas? Jika tidak, pintu kulkas mungkin kurang berfungsi dengan baik.
Baca Juga: 5 Anak Warga Koja Keracunan Nasi Kotak Berlogo PSI Masih Dirawat di Rumah Sakit
Gasket, yaitu strip elastis dan fleksibel di sekitar tepi pintu yang dirancang untuk menutup pintu, dapat merobek dan membocorkan udara hangat atau lembab ke kulkas kamu. Jika sudah sobek, segera ganti dan periksa apakah kulkas tetap dingin.
4. Udara Dingin Tidak Bisa Bersirkulasi
Jika kotak makanan menghalangi ventilasi, udara dingin dapat terhalang dari sirkulasi di dalam kulkas. Atur kulkas kamu atau bersihkan beberapa makanan yang dapat menghalangi aliran udara serta mencegah kulkas mendingin.
Jika kamu sudah memeriksa beberapa penyebab kulkas tidak dingin di atas dan memastikan suhu kulkas sudah tepat seperti seharusnya, kamu mungkin menghadapi masalah lebih rumit.
Tanda-tanda yang menunjukkan kulkas memanas bisa merupakan masalah lemari es yang penuh sesak. Cobalah untuk melakukan perbaikan kulkas sendiri dengan membaca panduan sebelum memutuskan untuk memanggil ahli reparasi kulkas. Semoga informasi ini bermanfaat.
Kontributor : Yulia Kartika Dewi
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
5 Referensi Cerita Liburan Sekolah di Rumah untuk Tugas Mengarang yang Anti Mainstream
-
Mau Kulit Lebih Sehat dan Bebas Jerawat? Ini Makanan yang Perlu Dihindari
-
Bye-bye Kerutan! Cek 7 Serum Lokal Ampuh yang Bekerja Seperti Suntik Botox
-
5 Rekomendasi Basic Skincare dr Tompi Versi Murah di Bawah Rp50 Ribu
-
Ramalan Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 3 Januari 2026, Cek Apakah Kamu Termasuk!
-
Parfum Evangeline Tahan Berapa Jam? Ini 7 Varian yang Wanginya Paling Awet
-
5 Sepatu Trekking Lokal Vibes Salomon Ori, Produk Dalam Negeri Kualitas Jempolan
-
Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026