Suara.com - Sejak pandemi melanda, masyarakat semakin menjadi pemilih dalam hal makanan. Sebisa mungkin, makanan yang diantap haruslah yang memiliki manfaat kesehatan. Seperti kuliner unik daging ayam olahan batu bara yang satu ini.
GAARAM, sebuah brand kuliner lokal yang dikenal dengan variasi sajian olahan ayam, menyajikan menu terbaru berbahan dasar arang aktif yang dikenal memiliki sejumlah manfaat baik bagi kesehatan.
Salah satu menu berbahan dasar arang aktif atau activated charcoal yang tengah digemari di GAARAM adalah Nasi Jeruk Batubara Kulit dan Fries with Ayam Batubara yang dimasak melalui proses pengolahan alami tanpa menghilangkan ragam khasiat alami dari charcoal.
Selain penampakannya yang unik karena berwarna hitam, rasa dan manfaat kesehatan dari menu olahan activated charcoal ini tak perlu diragukan lagi. Apa saja manfaat baik yang ditawarkan? Yuk, simak penjelasannya, mengutip siaran pers yang diterima Suara.com berikut.
1. Mengatasi perut kembung
Rasa kembung pada perut biasanya disebabkan beberapa hal, seperti telat makan, terlalu banyak mengkonsumsi minuman bersoda, ataupun ‘masuk angin’ yang umumnya dialami oleh mayoritas orang Indonesia.
Dan tahukah kamu, ternyata arang aktif memiliki kemampuan untuk menghilangkan zat-zat penghasil gas berlebih dalam sistem pencernaan. Oleh sebab itu, activated charcoal seringkali dimanfaatkan sebagai pengobatan alternatif untuk mengatasi perut kembung, seperti yang terkandung pada obat diare yang berbentuk tablet kecil berwarna hitam.
2. Meningkatkan fungsi ginjal
Faktanya, activated charcoal juga memiliki fungsi untuk menetralisir zat racun dalam tubuh atau proses detoksifikasi. Tekstur aslinya yang berpori dengan muatan listrik negatif membuat activated charcoal dapat menarik molekul positif seperti racun dan gas.
Itulah mengapa, makanan yang mengandung bahan activated charcoal memiliki khasiat mengurangi zat racun pada darah sehingga membantu kinerja ginjal jauh lebih ringan dan meningkat.
3. Menurunkan kadar kolesterol
Meskipun kolesterol merupakan lemak yang berguna bagi tubuh, namun terdapat pula kolesterol “jahat” yang dapat menjadi sumber penyakit, seperti hipertensi, jantung koroner, ataupun stroke apabila jumlahnya melebihi batas normal.
Seperti halnya dengan mengikat racun, activated charcoal juga bisa menyerap kolesterol berlebih di dalam tubuh. Dengan begitu, kadar kolesterol dalam darah dapat menjadi lebih terjaga.
4. Mengatasi masalah bau badan
Menjalankan aktivitas sehari-hari tentunya akan membuat tubuh berkeringat dan terkadang aroma yang kurang sedap. Masalah bau badan ternyata juga bisa dipengaruhi oleh makanan yang kita konsumsi. Selain membuat kita merasa tidak nyaman, bau badan yang tidak sedap juga menyebabkan rasa minder atau tidak percaya diri.
Salah satu bahan alami untuk mengatasi masalah bau badan adalah activated charcoal. Hal ini terbukti dari banyaknya produk deodoran yang memiliki kandungan activated charcoal.
Baca Juga: Jelajahi Pengalaman Kuliner Unik di Singapura, Ini Rekomendasinya
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Baju Teal Blue Cocoknya Pakai Kerudung Warna Apa Saja? Ini 5 Rekomendasinya
-
Jadi Tren Baju Lebaran 2026, Teal Blue dan Ash Blue Cocok untuk Warna Kulit Apa?
-
7 Sabun Cuci Muka untuk Bantu Atasi Flek Hitam di Usia 40-an, Mulai Rp27 Ribuan
-
10 Pilihan Moisturizer Cream yang Efektif Memperkuat Skin Barrier
-
5 Hair Tonic Pria Terbaik untuk Atasi Garis Rambut Mundur, Ampuh Kembalikan Kepercayaan Diri
-
7 Resep Kue Kering Khas Lebaran yang Mudah dan Anti Gagal untuk Pemula
-
Cara Memilih Bedak untuk Usia 50-an, Ini 5 Produk Aman yang Layak Dicoba
-
15 Rekomendasi Sunscreen SPF 30 ke Atas untuk Perlindungan Maksimal dari Sinar Matahari
-
Resep Ayam Bacem Khas Jogja untuk Hidangan Spesial Keluarga di Rumah
-
5 Rekomendasi Merek Sneakers Lokal untuk Kaki Besar, Ada yang Punya Size sampai 47