Suara.com - Jelang akhir tahun, tren kecantikan untuk 2022 mulai bermunculan. Salah satunya adalah tren makeup yang diungkap MakeUp Artist kenamaan Indonesia, Nanath Nadia.
Perempuan yang baru saja ditunjuk sebagai Artistry Director dari brand makeup lokal ArtisanPro ini mengungkap jika nantinya tren makeup yang diminati masyarakat akan kembali lagi pada look tahun 1970-1995.
"Aku sudah lihat di explore Instagram tren-tren makeup itu muncul kembali, pungkasnya dalam jumpa pers The Future of Make Up oleh ArtisanPro, Selasa (10/11/2021).
Lebih lanjut, Nanath memberikan beberapa contoh look tersebut, yang dimulai dari riasan mata yang didominasi warna pastel.
"Ada pale eyeshadow, misalnya biru tapi lebih ke pastel atau ungu lilac. Sekarang udah mulai banyak yang pake," tambah dia.
Nanath juga menambahkan kalau intense blush juga akan menjadi bagian dari tren makeup di tahun mendatang.
Selain itu, ada juga tren brown lipstick dengan penggunaan lip liner yang membingkai garis bibir dengan tegas serta penggunaan lipstik yang lebih muda di bagian tengah.
"Di tahun depan juga ada pemakaian blush on yang lebih intens dan bold. Contohnya seperti look Gigi Hadid di Met Gala," ujarnya.
Sebagai MUA, Nanath menjelaskan bahwa tren tahun depan memang didapatkan dari hasil eksplorasi dari tren-tren tahun sebelumnya.
Baca Juga: Tips Tampil dengan Riasan Paripurna Saat Kembali ke Kantor
“Kita biasanya eksplore dari tahun sebelumnya. Eh tahun ini kita ngapain ya. Misalnya tahun 70an sama 90an kita mix eh lucu, jadinya tren 2021,” papar Nanath.
Bukan cuma itu, dia juga mengatakan The Future of Make-up di industri kecantikan lokal akan sangat cerah. Sekarang banyak MUA atau para pengguna yang sudah banyak beralih dan bangga akan produk lokal.
"Saya juga melihat, dari segi kualitas, produk lokal sangat bisa bersaing dengan produk luar. Saya yakin kalo kualitas dan branding produk lokal kita sebagus ini, produk-produk karya anak bangsa juga akan dilihat oleh dunia," tutup dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Body Lotion SPF Tinggi untuk Pria: Tidak Lengket, Cocok Buat Aktivitas Outdoor
-
5 Bedak Padat untuk Kulit Berminyak Usia 40 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
7 Rekomendasi Sepatu Running Anak Lokal: Murah Kualitas Juara, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Bedak Padat Wardah untuk Usia 30 Tahun ke Atas, Kulit Flawless Bebas Cakey
-
5 Cushion untuk Usia 50 Tahun yang Ramah Garis Penuaan
-
Anak Muda Indonesia Ini Tawarkan Model Bisnis Berbasis Kepercayaan dan Data
-
5 Shio Paling Beruntung dan Berlimpah Rezeki Besok 18 November 2025, Termasuk Kamu?
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia