Suara.com - Agar tubuh tetap wangi, kebanyakan orang akan membutuhkan parfum atau produk perawatan tubuh lainnya. Namun, lain halnya dengan wanita Vietnam ini.
Seorang wanita asal Vietnam bernama Dang Thi Tuoi berhasil menarik perhatian karena mengaku dirinya punya parfum alami.
Melansir Oddity Central, wanita yang bekerja sebagai penjahit ini menyadari keunikan pada tubuhnya beberapa tahun lalu.
Saat itu, Dang Thi Tuoi menggosokkan tangan dan kakinya setelah sibuk bekerja. Tiba-tiba, wanita ini mencium aroma wangi mirip bunga.
Wanita yang berasal dari provinsi Soc Trang ini lantas sadar bahwa wangi tersebut datang dari tubuhnya sendiri.
"Di siang hari, jika kau ingin mencium aromanya, kau harus menggosoknya dengan tangan. Tapi di malam hari, orang-orang di sekitarku masih bisa mencium aroma dari tubuhnya bahkan ketika aku duduk beberapa meter jauhnya dari mereka," jelas Dang Thi Tuoi.
Wanita ini juga mengklaim jika beberapa bagian tubuhnya bisa mengeluarkan wangi lebih kuat dibanding yang lain.
Kemudian, aroma parfum alami wanita ini akan berkurang sekitar 10 persen saat ia mengalami menstruasi.
Sebaliknya, Dang Thi Tuoi menyebut jika aroma tubuhnya makin kuat ketika bulan purnama atau hari pertama dalam penanggalan kalender lunar.
Baca Juga: Wanita Curhat Punya Teman Gemar Chat Nggak Jelas, Warganet: Gimana Cara Refund Kehidupan?
Kisah Dang Thi Tuoi tersebut lantas sempat viral setelah diungkap lewat Youtube. Namun, wanita ini ternyata bukan satu-satunya.
Setelah video dokumenter Dang Thi Tuoi ditayangkan oleh kanal youtube Doc La Binh Duong, seorang wanita lain mengklaim ia mengalami hal serupa.
Wanita dengan nama Dung dari provinsi Kien Giang tersebut mengaku bahwa dirinya juga mengalami parfum alami.
Menurut Dung, ia sudah menyadari hal ini sejak waktu lama. Namun, Dung tidak pernah mengungkapkannya kepada orang lain.
Sementara, tidak diketahui apa sebenarnya penyebab pasti kedua wanita ini bisa menghasilkan aroma mirip bunga dari tubuh mereka.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Waspada Gejala Superflu di Indonesia, Benarkah Lebih Berbahaya dari COVID-19?
-
5 Toner Mawar untuk Menyegarkan dan Menyeimbangkan pH Kulit, Mulai Rp16 Ribuan
-
5 Shampo yang Bagus Buat Rambut Rontok Usia di Atas 40 Tahun, Mulai Rp40 Ribuan
-
Alternatif 7 Parfum Mirip Dior Sauvage: Wangi Maskulin, Harga Jauh Lebih Murah
-
Shio Apa yang Paling Hoki Hari Ini 7 Januari 2026? Cek Daftar Lengkapnya
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 40 Tahun dengan Bantalan Empuk yang Nyaman
-
Cara dan Syarat Daftar BPJS Kesehatan untuk Pasien Cuci Darah
-
5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
-
7 Lip Balm untuk Merawat Bibir Pecah-pecah, Ada Kandungan SPF
-
The Westin Surabaya Rilis Perayaan Imlek Termewah: Intip 8 Hidangan Emas Menyambut Tahun Kuda Api