Suara.com - Cerita pengantin wanita yang dinyinyiri tamu undangan menjadi viral. Hal ini disebabkan karena sang pengantin memutuskan untuk mengenakan gaun hitam dan sneakers di hari bahagianya.
Menyadur mStar.com, pengantin wanita ini bernama Roslidawati. Ia menggelar penikahan pada 18 Desember 2021 di Tanjung Piandang, Kerian, Perak, Malaysia.
Pengantin yang kerap disapa Tye ini menjelaskan alasannya mengenakan gaun hitam dan sneakers. Ia dan suami memang ingin mengenakan pakaian berwarna hitam, ketimbang putih.
Sementara untuk alas kaki, Tye mengatakan dirinya tidak berminat memakai high heels. Ia lebih nyaman mengenakan sepatu sneakers Converse yang suda menjadi gayanya selama ini.
"Saya bukannya tidak pandai memakai high heels, apalagi sepatu wanita bertumit pun saya juga tidak berminat. Gaya saya lebih ke sneakers, terutama Converse," jelas Tye.
Tye mengakui banyak temannya yang sudah tahu mengenai kecintaannya terhadap sneakers. Mereka pun banyak yang menanyakan apakah dirinya benar-benar akan mengenakan sneakers di hari pernikahan, bahkan ada yang menawarkan high heels.
"Sampai ada teman-teman saya yang tanya jika saya menikah nanti, apakah mau memakai sneakers? Ada yang menawarkan untuk meminjamkan high heels," ceritanya.
Namun, Tye sudah bersikukuh ingin memakai alas kaki yang nyaman di hari pernikahannya. Keinginannya itu juga didukung oleh pria yang sekarang sudah menjadi suaminya.
"Suami saya oke aja saya pakai sneakers, sebab memang dia sudah benar-benar tahu saya. Malah, kami berdua sudah sepakat untuk sama-sama memakai sepatu Converse di hari pernikahan," jelas Tye.
Baca Juga: Diam-diam Beri Air Badut yang Kelelahan, Warganet: Makasih Orang Baik
Walau begitu, Tye menjelaskan jika suaminya tidak mengenakan sneakers sepanjang acara seperti dirinya. Sang suami memakai sneakers saat berada di pelaminan, sedangkan saat berjalan ke arah pelaminan memutuskan untuk mengenakan sepatu kulit.
"Suami membawa sepatu Converse untuk standby. Jadi saat berjalan ke pelaminan, dia memakai sepatu kulit dulu, sampai di pelaminan baru tukar sepatu Converse," kata Tye.
Aksinya memakai sneakers itu rupanya dinyinyiri oleh sejumlah emak-emak yang menjadi tamu undangan. Namun, Tye tetap membalasnya dengan senyuman.
"Ada emak-emak yang nyinyir dan menegur saya di pernikahan, katanya tidak elok pakai sepatu macam itu (sneakers) di hari pernikahan," curhatnya.
"Saya hanya tersenyum, sebab ibu dan suami saya oke-oke saja saya pakai sneakers. Lebih baik saya pikirkan kelancaran daripadah terjatuh pakai high heels," sambungnya.
Tye mengatakan yang terpenting pernikahannya berjalan dengan lancar. Ia juga tidak berani mengenakan high heels karena takut terpeleset di depan tamu undangan.
Berita Terkait
-
Pemilik Dikenal Rajin Sedekah, Satu Ruko di Tengah Pasar Kroya Selamat dari Kebakaran
-
Viral Ibu-ibu Pengamen Keroncong yang Dicari Addie MS Ternyata Orang Malang
-
Viral Cowok Ungkapkan Cinta saat Ospek Online, Publik: Mentalnya Kuat
-
Viral Hendak Akad Nikah Malah Dikasih Kuis Sama Penghulu, 'Serasa Lagi Ujian Skripsi'
-
MUA Cukur Alis Pengantin Pakai Pisau Daging, Kisah di Baliknya Bikin Nyesek
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Kalender Jawa 25 Oktober 2025: Potensi Besar Sabtu Kliwon dan Peruntungan Weton Lain
-
Chuck Shine Hingga Classic Trainer: Koleksi Baru Converse 2025 Hadirkan Pilihan Gaya untuk Semua!
-
Biar Muka Putih Glowing Pakai Apa? Ini 5 Produk Skincare yang Bisa Membantu
-
Terpopuler: Penghasilan YouTube KDM yang Sidak Pabrik AQUA hingga Aturan Umrah Mandiri
-
Jakarta Running Festival Bukan Cuma Lari! Ada Edukasi Daur Ulang dan Aksi Nyata Tanam Mangrove
-
Bahasa Portugis Masuk Sekolah? Ini Fakta-fakta Mengejutkan Jejak Portugis di Indonesia
-
Download Logo Hari Sumpah Pemuda 2025 PNG dan PDF Versi Resmi Kemenpora
-
5 Rekomendasi Kursi Kerja Murah dan Dukung Kesehatan Pekerja Usia 50 Tahun
-
7 Produk Skincare Terbaik agar Wajah Tidak Gradakan di Usia Matang
-
Beli Tiket Pesawat Semakin Dekat Tanggalnya Semakin Mahal? Ini 5 Tips Dapat Harga Terjangkau