Suara.com - Tidak sedikit orang-orang yang beranggapan bahwa rambut lurus akan membuat penampilan lebih cantik. Akibatnya, berbagai macam hal pun dilakukan agar rambut terlihat lurus, seperti smoothing rambut.
Belum lama ini, seorang wanita membagikan pengalamannya yang sempat ketagihan prosedur smoothing untuk meluruskan rambut.
Lewat unggahan TikTok, curhatan wanita dengan akun @alientimurtengah itu menjadi viral. Wanita ini mengungkap jika ia awalnya disarankan smoothing oleh pemilik salon.
"Rambutnya dilurusin aja ya biar bagus? - pemilik sebuah salon," tulis wanita ini sambil membagikan foto-fotonya dengan rambut lurus.
Wanita pemilik akun @alientimurtengah tersebut rupanya mulai meluruskan rambut sejak tahun 2006 dan terus melakukannya setiap tahun.
"Akhirnya ketagihan smoothing selama 20 tahun."
"Rambut tusak dan rontok karena tiap tahun smoothing," tambah wanita ini menjelaskan.
Setelah menyadari rambutnya rusak, wanita ini pun mengambil keputusan untuk berhenti smoothing. Ia membiarkan rambutnya tumbuh alami.
"Perjuangan banget untuk tahan nggak smoothing lagi. Atas keriting, bawah lurus."
Baca Juga: Tetap Profesional, Laki-laki Ini Jadi Fotografer di Pernikahan Mantan
Setelah beberapa saat, wanita ini juga memberanikan diri untuk memotong sisa rambut yang di-smoothing.
Meski begitu, ia mengakui masih sempat bandel dan melakukan catok. Namun, pada akhirnya ia bisa tampil percaya diri dengan rambut keriting alami.
"Pembelajaran: jangan ikutin omongan orang. Kamu paling tahu yang terbaik buat diri sendiri," tulis wanita ini di akhir.
"Standar kecantikan itu nggak ada," tambahnya di caption video.
Wanita ini juga menambahkan bahwa dirinya ditawari smoothing saat masih SD dan belum tahu cara merawat rambut. Ia juga dibully karena punya rambut mengembang.
Sejak dibagikan, curhatan @alientimurtengah tersebut telah ditonton hingga 1,9 juta kali.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis