Suara.com - Seorang pedagang keripik talas mendapat kritik usai memperlihatkan proses pembuatan produknya. Kritik itu dilontarkan usai melihat sarung tangan pegawai yang kotor saat memegang talas.
"Sarung tangannya hitam," ujar seorang warganet. Tak mau ada salah paham, pedagang kripik talas pun segera memberi klarifikasi lewat unggahan akun TikTok @talasansnack.official.
Pedagang keripik talas ini kemudian mengatakan penyebab sarung tangan kotor karena getah yang ada di talas. Saat mengupas kulit talas, getahnya akan menempel di sarung tangan sehingga jadi terlihat kotor.
Ia kemudian juga menjelaskan bahwa setiap proses pembuatan keripik talas dilakukan dengan bersih dan aman. Keripik talas yang sudah dikupas bersih itu kemudian akan dipotong secara otomatis menggunakan mesin.
Sebelum masuk proses penggorengan, talas yang sudah dipotong dicuci bersih dengan air mengalir. Pada proses ini, pedagang benar-benar memastikan tak ada kotoran maupun tanah di potongan talas tersebut.
Air yang digunakan pun didapat langsung dari sumber mata air di lokasi pembuatan keripik talas. Keripik talas juga terlihat putih bersih sebelum digoreng.
Selain itu, wanita ini menegaskan untuk tak perlu khawatir dengan produknya karena sudah mengantongi sertifikat dari Dinas Kesehatan dan juga halal MUI. Adanya 2 sertifikat tersebut cukup menjamin bahwa keripik talas yang dijual melalui proses yang aman dan bersih.
Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Ya jelas hitam, kan talas ditanam di tanah bukan di air. Dikata hidroponik kali ya," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Klarifikasi soal Cuitan Kontroversial, Ferdinand Hutahaean: Sedang Down, Hampir Pingsan
Warganet lain ikut berkomentar. "Banyak orang yang super super higienis padahal beli 1 aja nggak pernah," ujar warganet ini.
"Itu kalau kena tangan juga gatal. Nyokap jualan kolak pun ada ubinya kalau kupas dan getahnya nempel itu gatel banget. Makanya benar itu pakai sarung tangan," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (6/1/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Promo Superindo Hari Ini: Katalog Diskon Terbaru 14-16 November 2025 Minyak hingga Popok
-
Beda Silsilah Keluarga Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi, Siapa Pantas Jadi Raja Solo?
-
Tema dan Link Download Logo Hari Guru Nasional 2025 Versi Kemenag: Format PNG, JPG dan PDF
-
5 Rekomendasi Cat Rambut untuk Hempaskan Uban Usia 50 Tahun ke Atas
-
4 Adu Potret Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi: Rebutan Jadi Raja Solo PB XIV
-
5 Rekomendasi Sampo Terbaik untuk Kulit Kepala Dermatitis Seboroik
-
Diam-diam Berjuang Keras, 5 Shio Diprediksi Hoki Besar di Akhir 2025
-
Siapa Saja Mantan Boiyen? Intip Perjalanan Cintanya Sebelum Jadi Istri Rully Anggi Akbar
-
10 Cushion Tahan Lama dan Tidak Oksidasi untuk Kondangan, Flawless!
-
Studi Baru Ungkap Pola Makan yang Bisa Menurunkan Berat Badan