Suara.com - Eksotisnya Lombok memang sudah tak diragukan, baik oleh wisatawan lokal maupun mancanegara. Tapi, saat di sini, ada baiknya Anda juga mencicipi ragam kuliner pedasnya yang menggugah selera.
Bumbu rempah dan pedasnya yang nampol, membuat sejumlah kuliner khas Lombok diburu oleh para wisatawan.
Bagi yang kurang suka pedas namun penasaran, Anda juga bisa mencicipinya sedikit saja lho. Siapa tahu ketagihan dan beralih gemar menyantap hidangan pedas.
Nah untuk selengkapnya, berikut kami rangkum 5 rekomendasi kuliner Lombok dari Keepo.me----Jaringan Suara.com, Jumat (8/1/2022).
1. Nasi balap puyung
Salah satu wisata kuliner Lombok terbaik lainnya yang nggak kalah nikmat dibanding Sate Bulayak adalah Nasi Puyung. Makanan yang berupa nasi campur dengan lauk dan sayur khas Lombok ini disajikan dengan sambal pedas.
Pedasnya pun nggak main-main, guys. Kamu yang nggak suka pedas lebih baik berhati-hati saat menyantap nasi puyung ini. Kuliner khas Lombok Tengah ini biasanya disajikan dengan nasi putih, kedelai goreng, sambal daging, kentang goreng kremes, dan nggak ketinggalan sambal pedas.
2. Beberuk terong
Beberuk Terong jadi salah satu makanan yang harus kamu cicipi saat menjelajah wisata kuliner Lombok. Makanan yang terbuat dari terong gelatik dan irisan kacang panjang ini paling nikmat disantap bersama ayam taliwang.
Baca Juga: Harga yang Tidak Wajar Saat WSBK di Mandalika Disorot, Sewa Mobil Capai Rp 8 Juta
Rasanya pedas dan segar dengan campuran sambal tomat di atasnya membuat beberuk terong sangat pas dijadikan lalapan. Biasanya makanan ini akan disajikan bersamaan makanan lain karena katanya bisa menambah nafsu makan.
3. Ayam Rarang
Dari warnanya saja, kamu sudah bisa membayangkan bagaimana pedasnya makanan khas Lombok ini. Dengan bahan dasar ayam muda, kuliner ini dimasak dengan cara dibakar dan disiram dengan bumbu pedas berwara merah.
Memang agak mirip dengan ayam taliwang, tapi ayam rarang ini punya bumbu rempah yang lebih banyak dan lengkap. Menu ini semakin nikmat jika disantap dengan nasi putih hangat dan sayur segar sebagai lalapan.
4. Sate Rambiga
Makanan khas Lombok ini cocok banget buat yang nggak terlalu suka makanan pedas. Bumbu yang digunakan pada sate daging ini tidak sepedas makanan lainnya. Ada tambahan rasa manis dari kecapnya yang dicampur pada bumbu lah yang penetralisir rasa di lidah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
5 Hair Tonic Pria Terbaik untuk Atasi Garis Rambut Mundur, Ampuh Kembalikan Kepercayaan Diri
-
7 Resep Kue Kering Khas Lebaran yang Mudah dan Anti Gagal untuk Pemula
-
Cara Memilih Bedak untuk Usia 50-an, Ini 5 Produk Aman yang Layak Dicoba
-
15 Rekomendasi Sunscreen SPF 30 ke Atas untuk Perlindungan Maksimal dari Sinar Matahari
-
Resep Ayam Bacem Khas Jogja untuk Hidangan Spesial Keluarga di Rumah
-
5 Rekomendasi Merek Sneakers Lokal untuk Kaki Besar, Ada yang Punya Size sampai 47
-
6 Rekomendasi Tas untuk Tektok Gunung, Merek Lokal Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu Eiger untuk Hiking dan Aktivitas Harian dengan Material Breathable
-
Tak Sekadar Promo, Begini Strategi Ritel Dekat dengan Generasi Muda Lewat Digital
-
4 Rekomendasi Sepatu Lari 910 Senyaman Hoka Clifton untuk Long Run