Suara.com - Seorang gadis 12 tahun sukses mendapat julukan sebagai salah satu orang terkuat di dunia. Pasalnya, ia bisa menjatuhkan pohon hingga membuat pintu logam penyok dengan tinju.
Remaja 12 tahun asal Rusia tersebut bernama Evnika Saadvakass. Melansir India Times, ia dikenal dengan kemampuannya dalam olahraga tinju.
Evika mulai dilatih tinju oleh ayahnya, Rustram Saadvakass sejak kecil. Saat umurnya 8 tahun, video Evnika yang melakukan 100 tinju dalam waktu kurang dari semenit menjadi viral.
Setelah menyadari bakat putrinya sejak kecil, ayah Evnika pun mulai melatihnya. Kini, Evnika berlatih 5 hari seminggu.
Terbaru, video Evnika yang menunjukkan kekuatannya dengan meninju pohon menjadi viral di media sosial.
Pada unggahan Instagram tersebut, Evnika tampak berhasil menebang pohon setelah meninjunya berulang kali.
Menyadur The Sun, Evnika dan saudara-saudaranya memang berlatih tinju di hutan di sekitar rumah.
Alih-alih memakai karung tinju, mereka pun terbiasa menggunakan pepohonan yang ada.
Selain itu, Evnika juga pernah menjadi sorotan karena berhasil membuat pintu logam penyok dengan menggunakan tangan telanjang.
Baca Juga: 5 Cara Menghindari Perilaku Gaslighting dalam Hubungan Asmara, Kamu Tidak Sendiri!
"Aku suka tinju karena ketika aku melakukan side hook dan memukul dengan keras, aku suka suara yang dihasilkan," ungkap Evnika.
"Aku juga suka ketika aku memukul dengan cepat dan kakiku ikut bergabung."
"Dan ketika aku melakukan kombinasi pukulan, aku melakukannya dengan cepat, cepat, dan cepat agar bisa mengenai sasaran," tambahnya.
Menurut sang ayah, bakat Evnika terlihat saat dirinya sedang melatih anak-anak lain. Saat itu, Rustram memberikan tugas kepada murid yang lebih tua.
Namun, Evnika yang masih muda ternyata bisa meniru gerakan yang diberikan untuk murid lebih tua tersebut.
"Momen pertama aku menyadari bakatnya adalah ketika aku berlatih dengan anak-anak lain dan dia berdiri di samping. Aku tidak memperhatikan anak-anak yang lebih muda, tapi Evnika mulai melakukan gerakan untuk mereka yang lebih tua," ujar sang ayah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
5 Bedak Waterproof yang Tahan Keringat untuk Usia 55 Tahun, Wajah Jadi Lebih Muda
-
Ramalan Keuangan Zodiak 26 Januari 2026: 4 Zodiak Dapat Bonus Besar di Tanggal Tua
-
7 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Usia 55 Tahun Ke Atas
-
5 Sunscreen Lokal untuk Cegah Garis Halus dan Kerutan Usia 45 Tahun
-
Prinsip Kunci Manajemen Risiko Berbasis Volatilitas untuk Perdagangan Forex Efektif
-
Day Cream atau Sunscreen Dulu? Ini Urutan Skincare dan Rekomendasinya
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota