Suara.com - Saat hamil, tidak sedikit calon ibu yang memamerkan potret baby bump mereka. Namun, ibu hamil satu ini punya baby bump tak biasa hingga viral.
Melansir news.com.au, ibu hamil bernama Michella Meier-Morsi dari Denmark tersebut viral setelah mendokumentasikan kehamilannya di Instagram.
Michella menjadi sorotan karena bentuk baby bump yang tak biasa. Ibu ini hamil anak kembar tiga.
Berbeda dengan orang lain, bentuk baby bump Michella tidak membulat. Sebaliknya, ibu ini memiliki bentuk baby bump memanjang.
Salah satu video Michella yang menunjukkan baby bump di TikTok bahkan viral ditonton hingga 14 juta kali. Tidak sedikit yang memuji ibu hamil ini dan menjulukinya superhero.
"Satu lagi alasan untuk orang-orang agar menghargai semua ibu," tulis Michella pada caption video tersebut sambil menunjukkan baby bump miliknya.
Video Michella tersebut lantas ramai dikomentari warganet. Banyak yang terkejut melihat baby bump bisa tumbuh memanjang seperti milik Michella.
"Mengejutkan bagaimana bayi bisa tumbuh memanjang seperti itu alih-alih ke atas dan bawah," ungkap salah satu komentar yang terkejut.
"Aku tidak punya kata-kata lain kecuali aku menghormatimu."
Baca Juga: Tertidur Pulas di KRL, Pria Lepas HPnya Begitu Saja, Alasannya Bikin Terharu: Baik Banget!
"Aku kehilangan kata-kata. Kau adalah superhero," tambah yang lain.
Michella sendiri kini sudah melahirkan ketiga anaknya. Namun, ia menyebut jika hari-hari menjelang kelahiran adalah saat paling menyakitkan.
"Proses persalinan berjalan lebih baik dari yang kutakutkan, aku mengalami hal buruk, tapi tidak seburuk kali terakhir," ungkap Michella yang menjalani persalinan 36 jam.
Meski begitu, ketiga anak Michella yaitu Charles, Theodore, dan Gabriel lahir dengan selamat.
Tak hanya itu, Michella juga membagikan foto pasca melahirkan. Meski ukuran perutnya sudah mengecil, Michella menyebut jika bekas baby bump masih terasa berat dan menyakitkan.
"Beberapa hari terakhir, perutku punya bekas kehitaman besar, bahkan rasanya sakit untuk bernapas," tambah Michella.
Berita Terkait
Terpopuler
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen untuk Hilangkan Kerutan, Murah Meriah Mudah Ditemukan
- 6 Hybrid Sunscreen untuk Mengatasi Flek Hitam di Usia Matang 40 Tahun
- Patrick Kluivert Dipecat, 4 Pelatih Cocok Jadi Pengganti Jika Itu Terjadi
Pilihan
-
Gaji Program Magang Nasional Dijamin Tak Telat, Langsung Dibayar dari APBN
-
Emas Terbang Tinggi! Harga Antam Tembus Rp 2.596.000, Cetak Rekor di Pegadaian
-
Bikin Geger! Gunung Lawu Dilelang jadi Proyek Geothermal, ESDM: Sudah Kami Keluarkan!
-
Uang MBG Rp100 T Belum Cair, Tapi Sudah Dibalikin!, Menkeu Purbaya Bingung
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Kamera Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Ahmad Sahroni Lulus S3 dari Kampus Apa? Judul Disertasinya Viral Bikin Salfok
-
Atalia Praratya dari Partai Apa? Geger Rumahnya Digeruduk Santri
-
Profil Universitas Borobudur, Kampus S3 Ahmad Sahroni
-
Atalia Praratya Komisi Berapa? Rumah Digeruduk Santri Imbas Ucapan Soal Ponpes Al Khoziny
-
Duduk Perkara 'Ayam Sayur' Lita Gading dan Ahmad Dhani, Safeea Tertekan Secara Psikologis?
-
5 Parfum yang Cocok Dipakai saat Cuaca Panas: Wanginya Kalem, Gak Ganggu Orang Lain
-
Biodata dan Agama Lita Gading, Psikolog yang Berseteru dengan Ahmad Dhani
-
Cuaca Lagi Panas-Panasnya, Ini 5 Rekomendasi Sunscreen untuk Lindungi Kulit dari Sinar UV Ekstrem
-
Apa Saja Sumber Penghasilan Anya Geraldine? Akui Menyesal Pernah Beri Mantan Mobil
-
Sampai Kapan Suhu Panas Melanda Indonesia? Ini Kata BMKG