Suara.com - Faktor keamanan dan kenyamanan menjadi hal penting yang perlu diperhatikan ketika memutuskan untuk liburan di tengah wabah Covid-19. Untuk itu, pemanfaatan teknologi dianggap dapat mempermudah traveler agar bisa mencari lokasi wisata yang aman serta nyaman.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Sandiaga Uno juga mengatakan bagaimana tren wisata selama pandemi Covid-19 sudah berubah.
"Perilaku konsumsi masyarakat Indonesia bergerak menuju sektor yang low touch. Di mana konsumsi digital kita sudah mencapai 21 juta, ini merupakan pola berwisata baru," kata Sandi saat hadir dalam peluncuran aplikasi Tlusure secara virtual, Rabu (26/1/2022).
Sandi menyampaikan, Kemenparekraf menyambut baik hadirnya beragam platform pariwisata dan ekonomi kreatif seperti Tlusure. Selain bisa menjadi medium promosi pariwisata di Indonesia, platform tersebut juga diharapkan dapat membantu wisatawan untuk mencari lokasi wisata yang aman dan nyaman.
Di masa pandemi Covid-19 saat ini, Sandi menyebut traveler di Indonesia masih akan didominasi oleh wisatawan Nusantara atau lokal. Ia pun berharap dengan adanya Tlusure bisa mempermudah kegiatan masyarakat dalam berwisata.
"Aplikasi ini harus bisa jadi penasihat bagi wisatawan nusantara agar bisa berwisata dengan aman dan nyaman. Semoga Tlusure juga bisa menyajikan berbagai lokasi wisata unggulan dan mempromosikan di Indonesia saja," tutur Sandi.
Jaminan wisata aman dan nyaman dari Tlusure itu dipastikan melalui tools pembagian zona lokasi dan kondisi destinasi wisata yang direkomendasikan kepada traveler.
Co Founder dan CEO Tlusure Sandy Tantra mengatakan, rekomendasi tempat wisata bahkan bisa disesuaikan dengan mood atau suasana hati dan kepribadian pengguna.
"Jadi nanti ada semacam kuis dulu yang harus dijawab," kata Sandy.
Baca Juga: Kasus Covid-19 Melonjak, Pemerintah Ngotot MotoGP Mandalika 2022 Tetap Berlangsung
Ia memastikan bahwa setiap lokasi wisata yang terdaftar di Tlusure sudah memenuhi standar protokol kesehatan juga memiliki sertifikat CHSE dari Kemenparekraf. Lokasi wisata yang terdaftar sudah mencakup di seluruh wilayah Indonesia hingga area kepulauan.
Lantaran menjadi aplikasi berbasis teknologi yang bergerak pada sektor wisata dan ekonomi kreatif, Sandy menambahkan kalau Tlusure juga memberikan layanan informasi mengenai destinasi, kegiatan, atraksi, dan tujuan wisata yang bisa dikunjungi dengan aman dan nyaman.
"Kita juga akan kenalkan daerah wisata yang belum terkenal. Kita ingin mendukung program pemerintah dengan juga menampilkan lima destinasi utama dan desa wisata juga nanti akan dimunculkan," ujarnya.
Aplikasi Tlusure saat ini sudah bisa didapatkan secara gratis dengan diunduh melalui Playstore maupun Appstore.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan