Suara.com - Gedebog pisang seringkali dimanfaatkan untuk dikreasikan menjadi mainan. Namun, siapa sangka gedebog pisang juga bisa dijadikan camilan nikmat.
Hal ini seperti yang dibagikan akun TikTok @mursid241. Dalam unggahan tersebut, pria ini berbagi cara membuat camilan dari gedebog pisang.
Pertama, ia memotong-motong gedebog pisang hingga ukuran sekitar 15 sentimeter. Selanjutnya, ia mengupas kulit gedebog pisang karena yang dibutuhkan adalah bagian dalamnya yang berongga.
Setelah itu, bagian dalamnya disayat hingga jadi sangat tipis. Pria ini juga menyiapkan air asam Jawa dan merendam gedebog pisang yang sudah diiris ke dalamnya.
Perendaman gedebog pisang ini dilakukan untuk menghilangkan getah dan menjaga warnanya. Setelah beberapa saat, bilas gedebog pisang di air bersih.
Siapkan tepung terigu, bawang putih, dan penyedap rasa. Ia lantas membagi dua tepung tersebut menjadi bagian kering dan basah.
Pria ini lantas membalurkan gedebog pisang ke tepung basah dan dilanjutkan ke tepung kering. Minyak panas pun disiapkan dan gedebog pisang digoreng hingga kuning keemasan.
Siapa sangka, camilan gedebog pisang itu terasa gurih dan nikmat meski memakai bumbu sederhana. Teksturnya yang renyah pun menambah kenikmatan tersendiri.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Ini bisa dibilang jajanan Taro dengan kearifan lokal," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya pun ikut berkomentar. "Di daerah aku pohon pisang emang dimakan, bahkan disajikan di acara besar. Nama makanannya kotei," ujar warganet ini.
"Wah, bisa jadi ide usaha nih," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Sabtu (3/12/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 8 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
5 Ciri Sepatu Lari yang Sebenarnya Tidak Boleh Dipakai untuk Jalan Kaki Lansia, Jangan Asal Pilih
-
6 Rekomendasi Serum Wardah dengan Cell Power Technology: Melembapkan hingga Memudarkan Noda Hitam
-
Facial Wash Cetaphil Ada Berapa Macam? Ini 7 Varian Cleanser dari Sensitif hingga Berminyak
-
7 Rekomendasi Moisturizer Cream untuk Mengunci Kelembapan bagi Pemilik Kulit Kering
-
5 Rekomendasi Sepatu Mirip Puma Speedcat Ballet Versi Lebih Murah Rp100 Ribuan
-
4 Rekomendasi Pelembap Wajah dengan Kandungan Pencerah Alpha Arbutin Mulai Rp30 Ribuan
-
5 Referensi Cerita Liburan Sekolah di Rumah untuk Tugas Mengarang yang Anti Mainstream
-
Mau Kulit Lebih Sehat dan Bebas Jerawat? Ini Makanan yang Perlu Dihindari
-
Bye-bye Kerutan! Cek 7 Serum Lokal Ampuh yang Bekerja Seperti Suntik Botox
-
5 Rekomendasi Basic Skincare dr Tompi Versi Murah di Bawah Rp50 Ribu