Suara.com - Selayaknya pasangan suami istri lain, pria ini juga ingin berfoto bersama pasangan hidupnya. Namun "wujud" istri yang menyambutnya tampaknya sukses membuat pria itu nyaris jantungan.
Hal ini terlihat di video TikTok unggahan akun @larryrobinson1992 yang kembali diviralkan di berbagai platform media sosial. Terlihat seorang pria dengan setelan jas pernikahannya yang indah berdiri memunggungi istrinya di sebuah lokasi outdoor.
Tampaknya sang istri direncanakan untuk menghampiri dan memeluknya dari belakang. Nantinya tim dokumentasi akan mengabadikan setiap momen tersebut, menjadikannya pengalaman indah yang dapat dikenang mempelai selamanya.
Namun yang menghampiri sang mempelai pria ternyata berbeda dari bayangannya. Sebab alih-alih sang istri, yang datang malah sahabat prianya yang bahkan dengan percaya diri mengenakan gaun pernikahan milik mempelai perempuan.
Tampak gaun putih itu membalut tubuh bongsor sang sahabat mempelai pria. Ia lantas mendekati sang sahabat dari belakang, merangkulnya hingga mencium kepalanya seperti yang seharusnya dilakukan oleh mempelai perempuan.
Terlihat fotografer pernikahan itu pun tidak bisa menahan tawa melihat aksi sahabat sang mempelai pria. Pasalnya mempelai pria itu sendiri sama sekali tidak menyadari bahwa sejak tadi istrinya digantikan oleh sahabatnya.
"Best man-nya menggunakan gaun pengantin perempuan untuk foto pernikahan... dan dia tidak menyadarinya sama sekali," tulis kreator konten, seperti dikutip Suara.com pada Jumat (4/3/2022).
Hingga tiba momennya sang mempelai pria berbalik untuk merangkul sang istri. Alih-alih melihat istrinya yang cantik, ia justru mendapati seorang laki-laki bongsor yang sedari tadi memeluknya.
Sontak saja ia melepaskan pukulan kepada sahabat yang sudah mengerjainya itu, menciptakan tawa di antara tim dokumentasi yang mengabadikan setiap momen kocak tersebut.
Baca Juga: Viral, Oknum Guru Mesum di Toilet Musala, Berakhir Damai?
Warganet pun ikut dibuat terhibur dengan kepolosan sang mempelai pria yang tidak menyadari bahwa sejak tadi ia dikerjai oleh sahabatnya. Apalagi karena seharusnya postur tubuh sahabat pria dan mempelai perempuan begitu berbeda.
"Emang segede apa tangan istrinya sampe dia tertipu gitu haha," komentar warganet.
"Gaunnya cukup dipakai pengantin perempuan?" tanya warganet, takjub melihat gaun pengantin itu muat dipakai sahabat mempelai pria.
"Bromance level 10000," celetuk warganet lain.
"Kenapa juga dia lama banget berbaliknya," ujar warganet.
"Dia keliatan cocok sih pakai gaun itu," puji warganet lain.
Berita Terkait
-
Viral, Oknum Guru Mesum di Toilet Musala, Berakhir Damai?
-
Viral Pemuda Ini Dijewer Pengendara Berseragam TNI Gegara Geber Motor, Netizen: Auto Keder Motornya Jadi Beat
-
4 Cara Mudah Bikin Konten yang Relate dan Disukai Banyak Orang
-
Terbata-bata, Tubagus Joddy Minta Maaf ke Gala Sky Andriansyah: Karena Ulahku, Kamu Kehilangan Orangtuamu
-
Bikin Hati Teriris, Viral Video Bocah Polos Kunjungi Makam Sang Ibu
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
Terkini
-
5 Rekomendasi Moisturizer Jepang, Formula Negeri Sakura Hempas Flek Hitam
-
4 Rekomendasi Serum Finally Found You untuk Kulit Glowing, Nomor 1 Andalan Wulan Guritno
-
Ramalan Keuangan Shio 29 Januari 2026: Siapa Dapat Rezeki Nomplok di Akhir Bulan?
-
7 Makanan Khas Imlek Selain Kue Keranjang yang Halal dan Penuh Makna
-
Serum Anti Aging Boleh Dipakai Mulai Umur Berapa? Cek 5 Produk Mulai Rp28 Ribuan
-
5 Rekomendasi Eye Mask Retinol untuk Atasi Kerutan di Sekitar Mata, Pas buat Usia 45-an
-
Puasa Syaban 2026 Jatuh pada Tanggal? Ketahui Jadwal, Niat dan Keutamaannya
-
8 Rekomendasi Merk Baju Lebaran Murah Sesuai Trend 2026, Harga Rp100 Ribuan
-
Kapan Libur Lebaran Anak Sekolah 2026? Ini Jadwal Lengkapnya
-
5 Rekomendasi Bantal Empuk untuk Lansia, Setara King Koil Versi Murah Meriah