Suara.com - Resep-resep unik kerap kali muncul di media sosial. Terkadang meskipun terdengar tak lazim, resep tersebut ternyata bisa menciptakan rasa unik yang nikmat.
Seorang konten kreator bernama Emil Mario kerap kali mencoba resep unik yang ada di media sosial. Kali ini ia mencoba membuat mi instan dengan tambahan teh.
Momen tersebut lantas ia bagikan melalui akun TikTok @emilmario69. Dalam unggahan itu, ia mencoba resep yang awalnya dibagikan oleh wanita bernama Daniar Widyana.
Awalnya ia juga heran dan meragukan resep mi instan dengan campuran teh, Meski demikian ia sangat penasaran dan ingin mencobanya.
Pertama, ia merebus teh dan menambahkan sekitar 50 ml susu cair. Selanjutnya, ia memasukkan bahan utama yakni mi goreng instan dengan rasa pedas Korea.
Setelah mi instan sudah setengah matang, Emil memasukkan satu lembar keju cheddar ke air rebusan. Saat sudah matang, mi instan tersebut ditaruh ke dalam piring dan mengaduknya hingga seluruh bumbu tercampur rata.
Mi instan di piring tersebut tampak sangat creamy dan menggiurkan. Emil lantas langsung mencoba mi instan tersebut dan sangat terkejut dengan rasanya.
"Demi apapun kaget banget, ini enak banget. Sumpah tampar gue sekarang ini beneran enak banget," ujar Emil setelah menyatap suapan pertama. Ia yang tadinya mengira rasa mi akan aneh karena campuran teh, ternyata justru sangat menyukainya.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Viral Pria Santap Mi Instan di Bathtub Sambil Mandi, Bikin Publik Tak Nafsu Makan
"Kaget banget ini malah jadi mi goreng Thai tea nggak sih? Haha," komentar seorang warganet.
Warganet ikut berkomentar. "Emil akan jadi kelinci percobaan kita selamanya," ujar warganet ini.
"Kalau Emil udah nyobain gue percaya deh. Penasaran juga itu gimana caranya mi goreng pakai teh susu," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (23/3/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Mimpi Malam Curi Perhatian! Hariyadin Buktikan Creator Lokal Bisa Tembus Industri Musik Global
-
4 Ciri-Ciri Sepatu New Balance Palsu, Jangan Sampai Pengen Stylish Malah Jadi Mimpi Buruk!
-
Arti We Should All Be Feminists, Pesan di Kaus Andika Kangen Band yang Gemparkan Synchronize Fest
-
Silsilah Keluarga Syifa Hadju yang Dilamar El Rumi, Keturunan Siapa?
-
4 Rekomendasi Parfum Wanita Tahan Lama dan Murah, Rahasia Wangi Mewah Tanpa Bikin Bokek
-
Cara Menghilangkan Bau Sepatu dengan Bubuk Kopi, Praktis tanpa Perlu ke Tempat Cuci
-
Keriput hingga Flek Hitam Jokowi dan Iriana Jadi Sorotan, Ini 7 Rekomendasi Sunscreen Usia 60-an
-
Beda Lamaran El Rumi dan Al Ghazali di Eropa, Mana yang Paling Romantis?
-
6 Fakta Keluarga Bravy Vconk, Ibunya Tak Bisa Lihat Langsung Anak Lamar Erika Carlina
-
Berapa Jumlah Terkini Korban Ponpes Al Khoziny Sidoarjo? Ini Update Data Terbarunya