Suara.com - Memakai tabir surya atau sunscreen merupakan salah satu rutinitas yang penting dilakukan, terlebih ketika sedang beraktivitas di bawah sinar matahari.
Meski begitu, pasangan satu ini malah apes setelah menggunakan tabir surya. Pasalnya, tabir surya yang dibeli saat liburan ternyata palsu.
Melansir The Sun, wanita yang bernama Lauren Tyler tersebut membagikan video dirinya dan sang pacar saat tengah liburan di Thailand.
Pada video tersebut, Lauren menjelaskan jika kondisi kulit mereka baik-baik saja sampai salah membeli tabir surya palsu.
"Aku dan pacarku menikmati waktu bersenang-senang sampai kami membeli tabir surya palsu," tulisnya dalam unggahan TikTok.
Lauren lantas menunjukkan momen mereka ketika berada di pantai dan beraktivitas di bawah sinar matahari.
Meski begitu, kulit keduanya terlihat terbakar sinar matahari hingga melepuh meski sudah memakai tabir surya.
"Bayangkan jika kau menggunakan tabir surya palsu ini pada bayi atau anak kecil," tambah Lauren.
Menurut wanita ini, ia dan sang pacar sudah menggunakan sebotol tabir surya hingga habis. Selain itu, keduanya hanya berada di bawah sinar matahari selama dua jam.
Baca Juga: Liburan Mewah di Kapal Pesiar Ala Sultan, Siapa Mau Coba?
Meski begitu, kulit pasangan ini tetap terbakar sinar matahari setelah memakai tabir surya yang diduga palsu tersebut.
"Kami sudah berada di sini seminggu dan terus memakai tabir surya. Lalu kami membeli (tabir surya) di Thailand dan ini terjadi di hari pertama (kami menggunakannya)," tambah Lauren.
Dari sanalah, Lauren merasa yakin jika tabir surya yang dibelinya saat liburan adalah palsu.
Curhatan Lauren dan pacarnya soal tabir surya palsu itu pun lantas dikomentari warganet.
"Apakah tabir surya itu kedaluwarsa?" tanya salah satu komentar menebak.
"Aku sudah pernah mendengar ini terjadi sebelumnya dan kurasa itu terjadi kepada anak-anak. Maaf ini terjadi padamu."
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?
-
5 Sampo Jepang untuk Atasi Rambut Rontok dan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
5 Rekomendasi Promo Alat Elektronik di Opening Hartono Pakuwon Mall Jogja, Diskon hingga 80 Persen!