Suara.com - Ngabuburit atau melakukan kegiatan jelang buka puasa sebelum azan magrib berkumandang, menjadi salah satu hal yang menyenangkan bagi umat Muslim di bulan Ramadhan. Tapi tidak sedikit juga yang bingung cara mengisi kegiatan ngabuburit.
Berikut empat kegiatan yang bisa jadi referensi ide ngabuburit mengutip siaran pers Shopee 4.4 Sambut Ramadan Sale, Selasa (5/4/2022).
1. Merapikan Isi Dapur
Dapur menjadi salah satu tempat penting selama bulan puasa karena dari dapur inilah bermacam hidangan lezat untuk sahur dan berbuka datang.
Dapur bersih dan rapi, secara tidak langsung akan menghadirkan ide-ide masakan untuk sahur dan buka puasa. Salah satunya menggunakan dan merapikan wadah makanan.
Merapikan wadah makanan di dapur, juga akan buat jadi lebih mudah jika ingin menyetok ulang makanan atau kebutuhan sehari-hari saat bulan puasa.
2. Melakukan Me Time
Selain beres-beres isi kulkas dan dapur, bisa juga sediakan waktu untuk me time dan santai sejenak setelah bekerja.
Momen me time ini bisa diisi dengan kegiatan favorit seperti menonton serial drama kesukaan, baca buku, atau melakukan perawatan tubuh.
Salah satunya bisa menggunakan skincare untuk wajah dan tubuh, sehingga bisa tampil lebih percaya diri saat puasa maupun melalui bulan Ramadhan.
3. Buat Minuman untuk Berbuka
Asupan yang pertama kali dicari saat buka puasa adalah minuman yang menyegarkan seperti es buah, kolak, es kopyor hingga es dawet inilah yang biasanya wajib hadir di meja makan ketika waktu berbuka tiba.
Baca Juga: Bukan Cuma Ngabuburit, Warga Cianjur Biasa Lakukan Ini selama Bulan Suci Ramadhan
Agar tidak bosan, bisa kok mengisi waktu mencari ide resep dan mulai mencoba berkreasi membuat minuman segar yang akan bikin momen berbuka-mu menjadi lebih lengkap.
4. Berolahraga Sebelum Berbuka
Meski awalnya terkesan berat karena merasa akan haus dan lelah, tapi jelang buka puasa biasanya tubuh tidak akan lemas seperti siang hari.
Olahraga yang bisa dilakukan harus yang intensitas sedang dan ringan, dan bisa memilih waktu jelang buka puasa atau ngabuburit sebelum azan berkumandang.
Ini karena setelah berolahraga dan waktu berbuka tidak terlalu jauh, sehingga tenaga bisa terisi kembali, tapi di saat bersamaan badan jadi bugar.
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
Heboh di Palembang! Fenomena Fotografer Jalanan Viral Usai Cerita Istri Difoto Tanpa Izin
-
Tak Mau Ceplas-ceplos Lagi! Menkeu Purbaya: Nanti Saya Dimarahin!
-
H-6 Kick Off: Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
Harga Emas Hari Ini Turun: Antam Belum Tersedia, Galeri 24 dan UBS Anjlok!
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
Terkini
-
Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
-
Parfum Nagita Slavina Wanginya Apa? Ini Rekomendasi 5 Variannya
-
7 Sunscreen yang Bisa Jadi Base Makeup, Praktis dan Murah Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Pilihan Sepatu Padel Pria Murah Cuma Rp500 Ribuan, Sol Kuat Dijamin Awet
-
6 Rekomendasi Sunscreen Stick Terbaik: Praktis Dibawa, Reapply Mudah Tanpa Tangan
-
5 Sunscreen yang Bisa Memutihkan Wajah, Modal Rp70 Ribuan Kulit Auto Glowing
-
5 Rekomendasi Cat Genteng Waterproof Terbaik, Anti Bocor dan Tahan Cuaca Ekstrem
-
12 Kulkas 2 Pintu Tanpa Bunga Es yang Hemat Listrik buat Keluarga Baru
-
Viral Bedak Jadul Pakai Bahan Sulfur, Apa Manfaatnya untuk Wajah? Ini Kata Dokter Kulit
-
Berkaca dari Kasus Melda Safitri, Bagaimana Aturan Gaji PPPK yang Bercerai?