Suara.com - Beberapa waktu yang lalu, warganet dibuat takjub dengan Paula Verhoeven yang memutuskan untuk kembali ke dunia modelling setelah sempat 3 tahun vakum.
Istri Baim Wong tersebut tampil memukau di Arab Fashion Week. Paula Verhoeven tentu saja tidak sendiri karena ditemani kedua adiknya yakni Chelzea Verhoeven dan Mizheel Verhoeven.
Putra bungsu Baim Wong dan Paula Verhoeven yakni Kenzo juga ikut serta dalam perjalanan di Dubai itu.
Dipantau dari video yang diunggah melalui akun YouTube Chelzea Nai, adik Paula Verhoeven ternyata juga menyempatkan diri berburu suvenir dan oleh-oleh.
Sambil menggendong putranya, Chelzea terlihat memasuki pusat berbelanja murah di Dubai.
“Kita lagi ada di Supermarket Day To Day lumayan deket dari hotel tempat kita nginep. Sebenernya ini supermarket biasa tapi banyak orang Indonesia di vlog menyampaikan bahwa kalo mau beli oleh-oleh di Day To Day aja."
Selain itu, masih ada satu tempat belanja yang direkomendasikannya. "Satu lagi namanya Grand Marsha, kalo enggak salah kebetulan yang deket dari hotel kita Day to Day. Jadi sekalian mau cariin oleh-oleh buat orang rumah," kata wanita yang pernah berprofesi sebagai jurnalis di TV swasta tersebut.
Dihimpun dari Hops---Jaringan Suara.com, Tante dari Kiano Tiger Wong itu mengaku selama 5 hari di Dubai belum menemukan tempat yang menjual oleh-oleh yang murah. Dubai memang dikenal sebagai salah satu kota termahal di dunia.
Dalam vlog yang berjudul “Live Shopping at Dubai!!!Banyak Yang Murah-Murah” Chelzea mulai mengeksplorasi lebih jauh ke dalam Supermarket Day to Day dan memberitahukan kisaran harga oleh-oleh yang relatif ramah kantong.
Baca Juga: Niatnya Mau Ngasih Duit, Baim Wong Malah Disemprot Kakek-kakek: Tidur, gak Tidur Urusan Apa Lo?
Mulai dari boneka unta kecil yang digantung dibanderol 10.50 dirham Uni Emirat Arab setara dengan Rp 44.000. Dia juga mengkonversikan mata uang Dirham ke Rupiah.
Selanjutnya ada scarf, topi bertuliskan Dubai seharga 10.40 dirham Uni Emirat Arab masih setara dengan Rp 44.000.
Kaos bergambar Burj Khalifa yang merupakan landmark terkenal bertuliskan Dubai pada bagian bawahnya dibeli Chelzea untuk suaminya.
Tergiur dengan harga yang murah sambil menggendong Razka putra semata wayangnya dia berkata, “Kalo aku enggak repot bawa anak aku mau deh jastip.”
Berikutnya Chelzea menunjukkan gantungan kunci khas Dubai, tote bag, magnet tempelan kulkas terbuat dari besi, dan miniatur Burj Khalifa yang terlihat bening seperti kristal ada juga yang berwarna biru dan merah.
Mug, piring yang terbuat dari keramik, aneka coklat, cokelat kurma, dan permen yang bertekstur kenyal. Rencananya yang pasti dibeli Chelzea adalah coklat kurma.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
Terkini
-
Benarkah Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK? Ini Kronologinya
-
5 Rekomendasi Sunscreen Nivea Terbaik untuk Lawan Penuaan Dini, Bye-bye Keriput dan Flek Hitam
-
Jadi Buruan Pecinta Durian, 5 Alasan Harga Durian Musang King Sangat Mahal
-
5 Sunscreen Lokal dengan Kandungan Green Tea untuk Pudarkan Flek Hitam, Mulai dari Rp30 Ribuan
-
Sudewo Bupati Pati dari Partai Apa? Terjaring OTT KPK
-
Mengenal Karakter Shio Kuda yang Percaya Diri dan Cocok Jadi Pemimpin
-
4 Zodiak Paling Beruntung 20 Januari 2026: Soal Cinta, Libra Lagi Jadi Juaranya
-
5 Obat Flek Hitam di Apotek yang Aman Dibeli Tanpa Resep Dokter, Mulai Rp38 Ribuan
-
Apa Perbedaan Sunscreen dan Sunshield? Ini 5 Rekomendasi untuk Hilangkan Flek Hitam
-
Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50