Suara.com - Penggunaan skincare di Indonesia berkembang pesat sejak beberapa tahun terakhir. Hal ini didukung pula dengan kehadiran banyak brand kecantikan lokal baru di Indonesia yang tak kalah berkualitas dibandingkan produk internasional.
Melihat tingginya minat terhadap produk skincare di Indonesia, tentu ada banyak peluang bisnis yang bisa dikembangkan di sektor ini.
Nah, buat kamu yang tertarik menjalani bisnis skincare, berikut adalah 3 cara mudah untuk memulainya, tanpa harus mengeluarkan modal besar.
1. Memanfaatkan program Affiliate E-commerce
Salah satu ide bisnis skincare dengan mudah, dan tanpa membutuhkan modal di awal, adalah dengan mendaftarkan diri dalam program Affiliate di platform e-commerce. Program ini bisa menjadi sumber pendapatan tambahan, karena kamu berperan sebagai pembuat konten yang mempromosikan produk-produk kecantikan di media sosial.
Biasanya, ada minimal jumlah followers yang dibutuhkan untuk bisa bergabung dalam program Affiliate. Sebagai imbalan, kamu bisa mendapatkan komisi dari 2,5-10% untuk setiap pembelian yang berhasil berkat kontenmu.
2. Menjadi reseller
Saat ini, dengan banyaknya platform e-commerce dan kemudahan membuat toko online, menjadi reseller adalah langkah bagus untuk memulai bisnis skincare.
Salah satu penyedia produk-produk kecantikan terbesar di Indonesia adalah RAENA Beauty. Platform reseller produk kecantikan ini mempunyai pilihan 2.500 produk orisinil dari 250 brand tanah air dan mancanegara.
Dengan menjadi reseller di RAENA Beauty, kamu bisa membeli dengan harga grosir dan menjualnya kembali dengan harga eceran yang lebih tinggi dengan keuntungan per produk mencapai seratus ribu rupiah. Cara ini cocok jika kamu telah memiliki toko konvensional atau telah mempunyai basis pembeli yang cukup luas.
3. Menjadi dropshipper
Selain sebagai reseller, kamu juga bisa memilih untuk menjadi dropshipper. Opsi ini lebih ekonomis karena kamu tidak perlu mengeluarkan modal untuk beli putus produk. Kamu hanya perlu mempromosikan produk-produk dari brand yang kamu ingin jual, dan jika ada pembeli, produk akan langsung dikirimkan ke alamat pembeli tersebut dengan mengatasnamakan toko kamu.
Baca Juga: Instagram Bagikan Tips Jalankan Bisnis di Reels
“Banyak orang yang telah terkena dampak pandemi, seperti berkurangnya pemasukan baik karena pemotongan upah ataupun PHK. Karena itu, kami ingin mengajak sebanyak mungkin orang untuk bergabung menjadi beautypreneur di RAENA dengan akses gratis, mudah, tanpa registrasi dan biaya admin. Melihat tren permintaan pasar, kami yakin bahwa industri skincare akan terus tumbuh dalam beberapa tahun ke depan. Kami pun berkomitmen untuk memajukan beautypreneur kami dengan cara menyediakan fasilitas pelatihan gratis agar mereka terus dapat mengembangkan kemampuan berbisnisnya,” jelas Sreejita Deb, CEO RAENA Beauty, mengutip siaran pers yang diterima Suara.com.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis