Suara.com - Modest fashion atau gaya busana tertutup diharapkan dapat menjadi platform menampilkan potensi industri fashion baru di berbagai wilayah di dunia, termasuk kawasan Eropa Timur seperti Rusia dan Subyek Federal Rusia.
Tercatat kawasan tersebut menjadi rumah bagi lebih dari 25 juta Muslim, dengan akar budaya Islam yang kuat di hampir semua suku atau kebangsaan Rusia. Islam juga telah hadir di Rusia dan teritorinya sejak 1400 tahun lalu.
Belum lama ini, International Economic Summit "Russia-Islamis World: Kazan Summit" menampilkan agenda Modest Fashion Day sebagai bagian dari agenda tahunan di Kazan, Ibukota Republik Tatarstan, negara di Subyek Federal Rusia.
Dalam acara yang diselenggarakan Tatarstan Investment Development Agency sejak 19 hingga 20 Mei 2022 lalu, hadir 12 desainer dari enam negara yang memamerkan koleksi terbaru serta talkshow yang membicarakan bisnis modest fashion.
Menariknya, ada nama-nama desainer dan brand lokal Indonesia yang hadir dalam agenda tahunan tersebut. Mereka di antaranya adalah Restu Pratiwi, Li Scarf dan Anaras. Ketiganya ikut memeriahkan agenda tersebut bersama brand-brand asal Russia, Tatarstan, Uzbekistan, serta Kazakhstan.
"Modest Fashion bukan hanya untuk perempuan Muslim. Tidak lagi terikat dengan agama tertentu. Modest fashion adalah fashion yang tidak lekang waktu," ucap Chief Executive- Tatarstan Investment Development Agency, Taliya Minullina, dikutip dari siaran pers, Selasa (24/5/2022).
Hadir pula dalam agenda tahunan tersebut Alena Akhmadullina, sosok desainer seklaigus founder brand AKHMADULLINA. Saat ini, brand tersebut menjadi salah satu brand fashion paling terkenal di Rusia.
"Kami menghadirkan koleksi AKHMADULLINA Middle East yang dibuat berdasarkan preferensi pelanggan kami yang menyukai gaya modest fashion. Ini adalah salah satu tren mode yang paling menarik dan telah menarik perhatian saya sejak lama," tambah Alena.
Acara Modest Fashion Day sendiri terselenggara atas kerjasama Council of Modest Fashion, #Markamarie dan ModestRussia. Dikatakan Global Head of Council of Modest Fashion - Franka Soeria, industri modest fashion dunia saat ini sangat dinamis.
"Setiap negara, setiap daerah memiliki keunikan dan tantangannya masing-masing. Modest Fashion punya akar kuat pada budaya, itulah sebabnya keragaman gaya sangat menonjol dari satu negara ke negara lain," kata Franka.
"Kami mendukung talenta mode sederhana di seluruh dunia, mereka perlu terhubung lebih baik untuk menjangkau khalayak yang lebih luas," ucapnya yang juga Modest Fashion Expert, serta Co-founder #Markamarie.
Baca Juga: Komandan Tank Rusia Dihukum Penjara Seumur Hidup, Tembak Mati Warga Sipil Ukraina
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Ucapan Hari Guru Islami yang Menyentuh Hati, Lengkap dengan Doanya
-
13 Tahun Pencarian, Peneliti Menangis Tersedu-sedu Menemukan Bunga Rafflesia Mekar di Hutan Sumatra
-
5 Sepatu Senam Murah untuk Ibu Rumah Tangga, Nyaman dan Stylish
-
15 Poster Hari Guru yang Bisa Diunduh Gratis, untuk Story Instagram dan WhatsApp
-
Libur Desember 2025 Tanggal Berapa Saja? Ada Long Weekend Menanti, Cek di Sini
-
Mau Kulit Kencang dan Awet Muda? Ini 6 Produk Anti Aging Viva yang Ramah di Kantong
-
Perempuan dan Kreasi Kuliner Rumahan: Ide Sederhana yang Bikin Ekonomi Bergerak
-
Juknis Upacara Hari Guru Nasional 2025: Lengkap dengan Susunan Acara, Tema dan Logo
-
Syarat dan Dokumen Daftar Petugas Haji 2026, Buka Pendaftaran 22 November 2025
-
Link Pendaftaran Petugas Haji 2026, Buka Hari Ini 22 November 2026