Suara.com - Makanan laut atau seafood menjadi salah satu santapan yang banyak memiliki penggemar. Aneka makanan laut juga bisa disajikan dengan bumbu dan cara pengolahan yang beragam.
Sejumlah restoran seafood memiliki cara tersendiri untuk menyajikan makanannya. Ada yang disajikan di piring khusus hingga langsung dituangkan di meja yang sudah dilapisi plastik atau kertas makan.
Penyajian seafood di atas meja yang hanya dilapisi plastik tampak biasa saja bagi sejumlah orang. Namun, hal berbeda bisa saja dirasakan oleh seorang ibu paruh baya.
Hal ini seperti yang tampak dalam unggahan akun Instagram @video_medsos. Dalam unggahan itu, tampak sebuah keluarga hendak makan di restoran seafood.
Setelah menunggu beberapa saat, pelanggan yang membawa pesanan merek pun datang. Makanan tersebut lantas langsung dituangkan ke atas meja yang dilapisi dengan plastik transparan.
Ekspresi ibu paruh baya yang duduk di depan makanan dituang itu seketika berubah. Ia mengerutkan dahinya dan tak tampak senang dengan aneka makanan laut yang dituangkan begitu saja di meja.
Di atas meja, juga terlihat es teh manis yang diwadahi dengan gelas plastik sekali pakai. Sedangkan nasi tetap ditaruh di atas piring.
Ekspresi ibu paruh baya itu lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar lantas memenuhi unggahan ini.
"Ini nih nggak di-briefing dulu, ngajakin orang tua makan," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Digendong Dua Sosok Pria Kembar, Ekspresi Bingung Balita Ini Bikin Ngakak
Warganet lain ikut berkomentar. "Tolong jika kalian makan di mana saja dan melihat atau membawa orang tua yang nggak paham, jangan diketawain karena mereka nggak tahu," ujar warganet ini.
"Aku saja jijik banget makan kayak gitu. Kenapa nggak ditaruh nampan saja biar lebih higienis," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (25/5/2022), video ini sudah disukai oleh ratusan pengguna Instagram.
Berita Terkait
-
Kasihan Banget, Ekspresi Tahan Malu Nikita Mirzani Jadi Bahan Olok-olok Netizen, Gegara Sok Akrab ke Valentino Rossi
-
Mulan Jameela Pamer Muka Serius saat Rapat DPR, Netizen Malah Bandingkan Kinerjanya dengan Krisdayanti
-
Masakannya Dipuji Chenle NCT Dream Enak, Restoran Seafood di Jakarta Ini Mendadak Diserbu Pengunjung
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Ramalan Zodiak 17 November 2025: Peluang, Cinta, Keberuntungan dan Keuangan Hari Ini
-
10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Adu Pendidikan Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi yang Berebut Tahta Raja Solo
-
Sunscreen Scora Cocok untuk Tipe Kulit Apa? Ini Kandungan dan Harganya
-
7 Sepatu Lokal Cocok Buat Karyawan WFA di Cafe Rp 100 Ribuan
-
5 Lip Crayon yang Praktis dan Nyaman Dipakai di Bibir, Mulai Rp17 Ribuan
-
7 Parfum Wangi Tahan Lebih dari 10 Jam untuk Anak Sekolah
-
Suara Nusantara Gaungkan Kembali Cerita Rakyat Indonesia untuk Menginspirasi Masa Depan Anak Bangsa
-
Tanggal 17 November Memperingati Hari Apa? Yuk Cari Tahu
-
7 Rekomendasi Warung Selat Solo Legendaris, Rasa Otentik Sejak Tahun 70-an