Suara.com - Perwakilan Bali, Laksmi Shari De Neefe Suardana berhasil menyabet gelar Puteri Indonesia 2022. Ia sukses menyisihkan 43 finalis dari 34 provinsi di Indonesia pada malam final ajang Puteri Indonesia 2022, Jumat (27/5/2022).
Sebagai Puteri Indonesia 2022, Laksmi Shari De Neefe Suardana akan mewakili Indonesia di ajang Miss Universe 2022.
Sosok Laksmi Shari De Neefe Suardana tentu langsung mencuri perhatian publik. Berikut beberapa fakta menarik tentang Laksmi Shari Puteri Indonesia 2022 ini.
1. Bali Mencetak Sejarah Baru
Kemenangan Laksmi Shari De Neefe Suardana mencetak sejarah baru untuk Bali. Pasalanya, sejak ajang Puteri Indonesia digelar, ini adalah kali pertama pemenangnya berasal dari Bali. Maka dari itu, Penasihat Utama Yayasan Puteri Indonesia sangat berharap dirinya bisa membangkitkan pariwisata Bali.
2. Janji Laksmi Shari De Neefe Suardana untuk Bali
Bali memang sangat identik dengan budaya dan wisatanya yang menjadi favorit para wisatawan mancanegara. Hal itu membuat Bali menjadi daerah wisata yang gencar diangkat pemerintah untuk pemulihan ekonomi nasional setelah terdampak pandemi Covid-19.
Laksmi Shari De Neefe Suardana berjanji akan memanfaatkan wadah besarnya sebagai Puteri Indonesia untuk mensosialisasikan aspek keberlanjutan Bali. Tak hanya itu, dirinya juga akan membantu mempromosikan sektor usaha kecil yang didominasi para seniman tradisional.
3. Anak dari Pendiri Sastra Literasi Terbesar di Asia Tenggara
Laksmi Shari De Neefe Suardana mengaku sangat hobi membaca. Hal itu tidak mengherankan, hobi membaca Puteri Indonesia 2022 ini ternyata temurun dari sang ibu, Jan DeNefee. Ibunya merupakan pendiri Ubud Writers and Readers Festival. Ini adalah festival sastra literasi terbesar di Asia Tenggara.
Itulah beberapa fakta menarik pemenang ajang Puteri Indonesia 2022. Selamat kepada Laksmi Shari De Neefe Suardana!
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Apa Manfaat Whip Pink yang Beredar di Pasaran? Pahami Kegunaannya
-
Profil Ressa Rizky Rossano, Menanti Panjang Diakui Sebagai Anak Denada
-
6 Sabun Cuci Muka Wardah: Cocok untuk Pekerja Milenial, Cerahkan untuk Kulit Kusam
-
Zodiak Cinta 2026: Cara Seru Gen Z Ngobrolin Hubungan Tanpa Drama
-
Kenapa Whip Pink Disebut Gas Tertawa N2O? Kenali Bahaya Jika Disalahgunakan
-
Mudik Gratis Pulang Basamo 2026 Kapan Dibuka? Simak Jadwal, Cara Daftar dan Linknya
-
Beasiswa 100% Buat Talenta Teknologi Berprestasi, Saatnya Gen Z Jadi Future Tech Leader
-
5 Lipstik Long Lasting Paling Murah, Anti Luntur Terkena Air dan Minyak
-
10 Rekomendasi Film dan Serial Catherine O'Hara yang Meninggal di Usia 71 Tahun
-
Whip Pink Kok Bisa Dijual Bebas? Ini 5 Fakta 'Gas Tertawa' N2O dan Efek Sampingnya