Suara.com - Joglo merupakan rumah adat Jawa yang memiliki bentuk bangunan unik sehingga mudah dikenali. Menjadi salah satu bagian dari budaya tanah air, setiap bagian dari Joglo memiliki folosofinya tersendiri.
Rumah Joglo terbuat dari bahan utama kayu Jati dan dimiliki oleh masyarakat dengan status sosial tinggi karena biaya yang digunakan untuk membangunnya tidaklah sedikit.
Tertarik untuk mengetahui lebih lanjut mengenai keunikan rumah Joglo? Yuk simak artikel berikut!
Bagian Joglo yang Unik
Dilansir dari laman DPAD Provinsi Jogja, rumah Joglo setidaknya terdiri dari lima bagian yaitu pendopo, pringgitan, omah ndalem, senthong, dan gedongan. Pendopo biasa digunakan untuk menjamu tamu, pringgitan untuk menerima teman dekat, omah ndalem untuk bercengkrama dengan keluarga, senthong untuk kamar, sedangkan gedongan merupakan tempat khusus kepala keluarga mencari ketenangan batin.
Teras Luas
Sama seperti rumah adat Jawa lainnya, Joglo memiliki teras yang luas. Teras ini biasa digunakan untuk berkumpul bersama keluarga besar. Dibangun tanpa sekat membuat teras Joglo menjadi tempat yang pas berkomunikasi tanpa jarak.
Empat Tiang Penyangga
Atap trapesium pada Joglo disangga oleh empat tiang utama yang memiliki filosofinya masing-masing. Tiang penyangga ini disebut dengan Soko Guru yang melambangkan kekuatan empat penjuru mata angin, dengan begitu rumah Joglo diyakini dapat terhindar bencana dari segala arah.
Baca Juga: Ebeg, Jin Kejam Bertopeng Manusia
Tiang ini juga menjadi penyangga atap Joglo yang berbentuk trapesium menjulang yang menjadi ciri khas rumah Joglo mudah dikenali.
Pintu Utama
Keunikan rumah Joglo selanjutnya terletak pada pintunya yang berada di tengah. Filosofi dari letak pintu utama ini adalah keterbukaan dan kedekatan pemilik Joglo dengan tamu. Selain pintu utama di tengah, Joglo juga biasa dilengkapi dengan pintu di sisi kanan dan kiri.
Tata letak ini juga melambangkan kupu-kupu yang sedang berkembang dan berjuang dalam keluarga besar.
Jendela Berukuran Besar
Selain teras yang luas, rumah Joglo juga dilengkapi jendela dengan ukuran besar. Jendela ini bisa menghiasi bagian depan rumah Joglo sampai ke belakang. Bentuknya sendiri merupakan hasil kombinasi warisan budaya Belanda dan sentuhan khas Jawa. Jendela ini membuat Joglo semakin mudah dikenali.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
-
Apakah Bank Buka Tanggal 2 Januari 2026? Cek Jadwal Operasionalnya
-
15 Prompt AI Tahun Baru 2026 yang Kreatif, Relevan, dan Siap Digunakan
-
Cara Aktivasi Akun Coretax, Masih Boleh Dilakukan di 2026? Begini Ketentuan Resmi DJP
-
4 Zodiak yang Diramal Bakal Hoki Sepanjang Bulan Januari 2026, Kamu Salah Satunya?
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 1 Januari 2026, Hoki di Awal Tahun Kuda Api!
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Selevel Docmart: Harga Lebih Bersahabat, Kualitas Tak Kalah
-
3 Zodiak Paling Beruntung Sepanjang 2026, Karier dan Cinta Dalam Genggaman
-
Hidup Makin Digital, Layanan Antar Barang Ikut Berubah Lebih Personal
-
5 Rekomendasi Krim untuk Mengurangi Kerutan, Harga Terjangkau Mulai Rp15 Ribuan