Suara.com - Baru-baru ini, hebuh video seorang petugas cleaning service yang membersihkan sepatu dari salah satu pengunjung mall di Jakarta. Namun, sebuah fakta mengejutkan kemudian diungkapkan desainer Wanda Ponika.
Pada Minggu (12/6/2022), video terkait menjadi viral di sosial media. Video tersebut kemudian menuai banyak komentar dari warganet. Tak sedikit orang yang menghujat si pengunjung. Banyak yang mengira bahwa pengunjung tersebut secara sengaja memberikan perintah pada sang cleaning service.
"Nggak tega banget lihatnya," demikian yang tertulis dalam video viral tersebut.
Setelah muncul kehebohan di media sosial, ada klarifikasi yang datang dari seorang desainer perhiasan asal Indonesia, Wanda Ponika. Wanda Ponika juga merupakan salah satu desainer yang banyak dipercaya oleh para artis, termasuk Deddy Corbuzier untuk mendesain cincin pernikahan.
Melalui sebuah unggahan di akun sosial media Instagram pribadinya, ia menjelaskan fakta di balik video yang tersebar tersebut. Unggahannya ini ia sebarkan pada Senin (13/6/2022) dan sudah mendapatkan setidaknya 15 ribu likes.
Pada unggahan tersebut, ia mengaku telah mendapatkan DM dari ibu si pengunjung mall yang viral tersebut. Ternyata anak ibu ini tidak meminta untuk membersihkan sepatunya, namun cleaning service yang menawarkan lebih dulu.
Saat itu, perempuan itu dan kakaknya pergi ke mall dengan membawa seekor anjing. Namun sepatunya mengenai kotoran anjing tepat saat ada cleaning service yang melihatnya.
Cleaning service tersebut lalu menawarkan bantuan tanpa harus ia melepas sepatunya. Setelah selesai, si perempuan tak lupa menyampaikan terima kasih dan mencoba memberikan tip, namun ditolak.
Klarifikasi ini pada akhirnya juga mendapatkan banyak komentar. Tak sedikit warganet yang menyadari pentingnya tidak buru-buru menghakimi orang lain.
Baca Juga: Siswa MTs Tewas Di-bully 9 Temannya: Mata Ditutup, Tangan Diikat, dan Dipukuli
"Ini pentingnya kita gak nge-judge duluan," tulis warganet.
"Semoga rezeki mas CS-nya semakin berkah ya," tambah warganet lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering
-
Berapa Kg Beras untuk Bayar Fidyah Puasa 30 Hari? Ini Bacaan Niat dan Panduan Lengkapnya
-
Usia 40 Pakai Sunscreen SPF Berapa? 7 Rekomendasi Untuk Cegah Penuaan Dini
-
5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun