Suara.com - Seks menjadi hal yang wajar untuk dilakukan ketika dua orang sudah resmi menikah. Bahkan ada beberapa penelitian yang menyatakan bahwa pernikahan sehat adalah pernikahan yang dilengkapi dengan seks yang sehat.
Namun, ternyata itu bukan hal mudah bagi seorang wanita yang baru menikah ini. Bukannya semakin sering melakukan hubungan seks, ia justru mengaku belum pernah berhubungan seks dengan suami sejak menikah.
Melansir dari laman The Sun, kedua orang ini sudah menikah selama tiga bulan namun sama sekali belum pernah melakukan hubungan intim. Hal ini tentu saja membuat sang istri menjadi khawatir dan merasa frustasi.
"Kami sudah menikah selama tiga bulan. Namun anehnya, aku dan dia belum berhubungan seks sejak kami menikah. Sekali pun tidak pernah," ungkap wanita yang tidak sebutkan namanya ini.
Menghadapi permasalahan seperti ini membuatnya merasa overthinking dan terus memikirkan apa yang salah dengannya. Ia juga mencoba berbagai metode agar ia dan sang suami melakukan seks, tapi hasilnya nihil.
"Aku bahkan mencoba beberapa metode agar kami berhubungan seks seperti pasangan lainnya. Aku mengenakan celana dalam seksi, namun semuanya sia-sia," tambah wanita ini.
Menyaksikan semua metodenya menjadi tidak berguna membuat wanita ini semakin sedih. Sementara di sisi lain, ia juga tidak ingin hidup selibat padahal sudah menikah secara sah.
Namun, kecurigaan mulai bermunculan ketika ia melihat kembali masa pacarannya dengan suami. Sebelum menikah, keduanya malah lebih aktif dalam berhubungan seks.
"Ketika kami belum menikah, kami selalu rutin berhubungan seks. Walaupun tidak tinggal bersama, setiap kali bertemu, kami akan berakhir di ranjang, pagi ataupun malam," kata wanita ini.
Baca Juga: Kasus Dugaan Penelantaran Anak, Ratu Meta Polisikan Mantan Suami
Demi mendapatkan solusi yang terbaik, ia menceritakan kisahnya lewat kolom Dear Deidre. Dia pun disarankan untuk bertanya langsung kepada sang suami tentang alasan tidak mau berhubungan intim setelah menikah.
Deidre menyarankan agar wanita ini membuka komunikasi yang lebih mendalam. Selain itu, si wanita diminta untuk tidak menyerah begitu saja dengan kehidupan pernikahan mereka yang baru saja dimulai.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
7 Program Mudik Gratis Lebaran 2026, Cek Link dan Cara Daftarnya!
-
Apakah Sepatu Skechers Bisa Dicuci di Mesin Cuci? Ini 4 Serie-nya yang Washable
-
Bibir Kering Sebaiknya Pakai Lip Cream Apa? Ini 5 Rekomendasinya untuk Usia 45 Tahun
-
Dari Ruang Kelas ke Forum Dunia: Cara Pelajar Indonesia Dilatih Jadi Diplomat Muda
-
6 Lip Balm Mengandung SPF Cocok untuk Cuaca Kering dan Berangin
-
4 Rekomendasi Moisturizer Lokal Terbaik untuk Menjaga Kekencangan dan Elastisitas Kulit
-
7 Rekomendasi Lipstik Tahan Lama, Awet Seharian Mulai Rp20 Ribuan
-
Jenis Lipstik Apa yang Tahan Lama? Intip 6 Pilihan dengan Harga Terjangkau
-
Apa Agama Ranty Maria yang Menikah dengan Rayn Wijaya di Bali? Simak Profil Lengkapnya
-
Kisah Ibu Cholifah: Dari Warung Sederhana, Percaya Diri Bantu Ekonomi Keluarga