Suara.com - Usai hubungannya dengan Machine Gun Kelly (MGK) terekspos, kehidupan aktris Hollywood, Megan Fox, selalu dipenuhi sorotan. Tidak hanya karena hubungan percintaan keduanya yang dipenuhi hal-hal tak biasa, penampilan mereka juga kerap mencuri perhatian.
Baru-baru ini, publik dikejutkan dengan penampilan Megan Fox yang dinilai semakin mirip Kim Kardashian. Hal ini dikarenakan foto-foto dirinya saat menghadiri premier film dokumenter MGK, Life In Pink, tersebar di dunia maya.
Dilansir dari laman JustJared, Megan dan MGK datang ke acara tersebut mengenakan busana dengan warna senada. MGK tampil dengan atasan crop top berduri dengan warna merah muda dan biru sementara Megan tampil dengan mini dress berwarna merah muda keluaran Nensi Dojoka.
Melengkapi penampilannya, Megan mengenakan high heels dengan warna senada keluaran merek asal Los Angeles, Femme. Tak hanya itu, pemeran Mikaela dalam film Transformers ini juga mewarnai rambutnya dengan campuran blonde dan merah muda.
Aktris berusia 36 tahun ini memakai riasan smokey untuk matanya dan memakai lipstik warna merah muda yang semakin menonjolkan bentuk bibirnya usai filler beberapa waktu lalu. Alis Megan dipulas dengan warna hitam pekat.
Banyak warganet yang pun memberikan komentar di akun instagram justjared. Penampilan baru Megan pun dinilai warganet mirip dengan Kim Kardashian.
"Aku benar-benar mengira bahwa dia adalah Kim!" tulis salah seorang warganet.
"Seseorang sedang terobsesi untuk meniru Kim K," komentar warganet yang lainnya.
"Megan Kardashian," tambah warganet dengan emotikon hati.
Meskipun banyak yang menilai penampilan Megan Fox mirip Kim Kardashian, tak jarang warganet yang memuji penampilan aktris cantik satu ini.
"Oh, aku sangat menyukai riasannya dan tentu saja dia terlihat sangat cantik dengan rambut berwarna merah muda," puji salah satu warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
3 Produk Makarizo untuk Menghitamkan Rambut Beruban dan Kembalikan Warna Alami
-
5 Penyebab Rambut Beruban selain karena Faktor Usia, Sudah Tahu?
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan