Suara.com - Pemandangan indah bukan menjadi alasan utama generasi milenial untuk pergi liburan. Kekinian, pengalaman seru dan menarik lebih diutamakan.
Hal ini diungkap oleh Sandra Darmosumarto, Senior Public Relations Manager Tiket.com. Ia mengatakan generasi milenial lebih senang berwisata sesuai hobi dan kesukaan.
"Generasi milenial ingin berwisata yang berhubungan dengan hobi atau kesukaan mereka," kata Sandra, dikutip dari ANTARA.
Salah satu yang sangat berpengaruh terhadap tren wisata di Indonesia adalah kegiatan bersepeda. Menurut Sandra, banyak wisatawan yang tertarik mencoba rute sepeda di daerah lain.
Mereka juga tidak ragu membawa serta sepedanya ke luar kota terlebih lagi ketika maskapai penerbangan memberikan promosi bagasi untuk sepeda.
Berwisata bagi generasi milenial, berdasarkan data tiket.com, tidak lagi soal menikmati keindahan alam di destinasi wisata, namun, juga pengalaman apa yang bisa mereka dapatkan di sana.
Mereka sengaja datang ke Bali, misalnya, untuk mendapatkan pengalaman melakukan yoga atau meditasi di sana.
Bekerja dari rumah alias work from home (WFH) juga menjadi salah satu aktivitas yang lazim karena pandemi. Akibat kebiasaan ini, muncul cara berlibur baru bagi generasi milenial, yakni work from hotel, bekerja dari hotel, untuk menghilangkan penat karena terlalu lama berada di rumah.
"Ketika ada paket work from hotel, itu justru yang membuat menarik," kata Sandra.
Baca Juga: Jelang Idul Adha 2022 Arus Lalu Lintas di Kawasan Puncak Masih Normal
Pandemi COVID-19 membuat perjalanan terbatas, terutama untuk rute internasional pada masa awal krisis kesehatan ini. Masyarakat pun memilih berlibur di dalam negeri untuk menghilangkan bosan.
Platform tersebut melihat perjalanan ke luar negeri baru meledak ketika pemerintah melonggarkan aturan untuk perjalanan seperti menghilangkan tes COVID-19 dan karantina.
Meski demikian, data tiket.com menunjukkan masyarakat Indonesia masih tertarik berlibur di dalam negeri meski pun penerbangan ke luar negeri sudah dibuka.
Berita Terkait
-
Ini Tips Rencanakan Mudik Sekaligus Ide Liburan Bersama Keluarga
-
Benteng Pendem Ambarawa Hadir Kembali dengan Wajah Baru
-
3 Destinasi Wisata Favorit di Pulau Lantau Hong Kong untuk Liburan Imlek saat Musim Hujan
-
Begini Strategi Resorts World Genting Memanjakan Wisatawan Indonesia Mulai dari Bandara Hingga Resor
-
Usai Renovasi, Benteng Kastela Ternate Siap Tarik Wisatawan
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
7 Sepatu Trail Run Lokal Siap Geser HOKA Original: Harga Murah Kualitas Tak Mau Kalah
-
4 Penyebab Henti Jantung Mendadak, Si Silent Killer Penyebab Lula Lahfah Meninggal
-
Bukan Sekadar Prestise: Inilah Alasan Sesungguhnya Pelajar Indonesia Serbu Studi ke Luar Negeri
-
4 Tips Membersihkan Wajan Gosong dengan Bahan Sederhana di Rumah, Wajib Coba!
-
6 Physical Sunscreen Terbaik dengan Perlindungan UVA dan UVB, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Body Lotion untuk Kulit Bersisik
-
5 Night Cream untuk Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
-
Apakah Sunscreen dan Sunblock Boleh Dipakai Bersamaan?
-
5 Moisturizer Untuk Kulit Kering di Cuaca Panas dan Angin
-
7 Fakta Menarik Mike Octavian: Dulu Manusia Silver Kini Jadi Model, Ada Turunan Belanda dari Kakek